Laman

Friday, May 31, 2013

Seperti Manusia, Nyamuk Juga Bisa Gagal Ginjal

Seperti Manusia, Nyamuk Juga Bisa Gagal Ginjal

VIVAnews - Tim peneliti dari Ohio State University, Amerika Serikat, berhasil menemukan bahan kimia yang dapat menyebabkan gagal ginjal pada nyamuk.

Temuan ini berpotensi menjadi cara baru mengembangkan insektisida alias obat pembasmi serangga, terutama untuk membunuh nyamuk penyebar penyakit berbahaya, seperti malaria dan demam berdarah.

Menurut temuan itu, seperti dilansir Escience News, Jumat 31 Mei 2013, bahan kimia yang dapat mengganggu fungsi protein nyamuk, atau biasa disebut kalium juga berfungsi untuk mengeluarkan urin pada nyamuk.

Peter Piermarini, Profesor Entomologi dari Ohio State's Ohio Agricultural Research and Development Center (OARDC), mengatakan selain merusak ginjal nyamuk, bahan kimia ini juga bisa membuat nyamuk susah terbang karena badannya membengkak, sehingga umurnya lebih pendek.

"Nyamuk betina sangat bergantung pada ginjalnya (Malphigi tubulus) ketika menyedot darah manusia. Ginjalnya berfungsi untuk menyaring air dan garam pada darah, lalu mengeluarkannya menjadi urin," kata Piermarini.

Piermarini menambahkan, nyamuk yang memiliki gangguan ginjal akan sulit untuk melarikan diri dari manusia. Selain itu, nyamuk-nyamuk juga akan sangat sulit untuk menghisap darah manusia.

"Dengan penemuan generasi terbaru bahan kimia perusak ginjal nyamuk, maka penyakit-penyakit berbahaya yang disebarkan oleh nyamuk diharapkan bisa diminimalisir," ungkapnya.

Mengurangi Malaria
Metode pengendalian nyamuk dengan merusak ginjalnya menjadi cara baru mengendalikan nyamuk-nyamuk yang kebal terhadap insektisida, khususnya untuk memerangi penyakit malaria.

Saat ini, penyakit malaria diketahui membunuh hampir satu juta orang setiap tahunnya. Sementara itu, demam berdarah menginfeksi ratusan juta orang setiap tahunnya.

Penelitian dari Ohio State University ini didanai sebesar US$1,4 juta, setara Rp13 miliar oleh Foundation for the National Institutes dan Bill & Melinda Gates Foundation.

Sementara itu, hasil penelitian ini sudah diterbitkan dalam Jurnal PLoS ONE pada 29 Mei 2013. (asp)

Sumber: teknologi.vivanews.com/news/read/417368-seperti-manusia--nyamuk-juga-bisa-gagal-ginjal

Seperti Inilah Detail Bodi Galaxy S4 Mini

Seperti Inilah Detail Bodi Galaxy S4 Mini

Jakarta - "Galaxy S4 mini akan membuat bepergian ke berbagai negara menjadi lebih mudah dengan adanya S Translator, yang menyediakan instant text atau voice translation di email, text message atau ChatON," umbar Samsung dalam keterangan resmi sesaat setelah peluncuran Galaxy S4 Mini.

Galaxy S4 Mini akhirnya secara resmi dipastikan kehadirannya oleh Samsung setelah berbagai bocoran mengenai spesifikasinya terumbar di dunia maya. Tidak meleset, spesifikasinya pun sangat mendekati bocorannya.

Versi mini Galaxy S4 telah dipastikan dipersenjatai oleh prosesor dual core 1,7 GHz, RAM sebesar 1,5 GB, memori internal 8 GB, dan layar Super AMOLED berukuran 4,3 inch dengan resolusi qHD (540 x 960 pixel).

(ash/ash)

Wow! Pil Canggih Google Bikin Tubuh Manusia Jadi Password

Wow! Pil Canggih Google Bikin Tubuh Manusia Jadi Password

http://us.images.detik.com/content/2013/05/31/398/1dlm.jpg
Pil pintar Google (theverge)

Jakarta - Motorola yang sekarang menjadi anak usaha Google memperkenalkan sebuah cara baru dalam mengingat password di smartphone sampai tablet PC. Yaitu dengan sebuah pil canggih yang bisa ditelan.

Dengan pil tersebut, bodi orang yang memakannya menjadi semacam password dan memancarkan sinyal pada beberapa perangkat. Pil canggih ini didemonstrasikan oleh Regina Dugan, kepala riset Motorola yang dulu bekerja di Departemen Pertahanan Amerika Serikat.

"Aku memakan vitamin setiap hari, jadi mengapa tidak aku memakan vitamin semacam ini?" tanya Dugan dalam konferensi AllThingsD seperti dikutip detikINET dari Pocket Lint, Jumat (31/5/2013).

Bagaimana cara kerjanya? Pil tersebut memiliki chip mungil di dalamnya dan baterai yang berfungsi dengan asam dalam perut. Ketika dimakan, elektrolit dalam tubuh mendayai baterainya dan menjadikan tubuh sebagai token password.

"Seluruh tubuh Anda menjadi token otentifikasi. Anda punya superpower. Tubuh Anda menjadi otentifikasi untuk ponsel, komputer, pintu atau mobile," jelas Dugan.

Pil ini telah disetujui otoritas FDA (Food and Drugs Administration) di AS sehingga aman dimakan. Namun masih dibutuhkan waktu cukup lama untuk digunakan secara luas.

"Benda ini memang tidak akan segera tersedia, namun kami sudah mendemokannya dan berhasil," tambah CEO Mototola, Dennis Woodside.

Selain dengan pill, Dugan juga mendemokan tato yang dapat menjadi password di tubuh manusia. Tato itu punya antena dan sensor yang dapat berhubungan dengan ponsel.

(fyk/ash)

Surat Kabar Ternama Pecat Seluruh Staf Fotografinya

Surat Kabar Ternama Pecat Seluruh Staf Fotografinya

http://us.images.detik.com/content/2013/05/31/1277/chicagosuntimesdalam.jpg
Chicago Sun-Times (mshcdn)

Chicago - Kabar pahit menimpa staf fotografi sebuah koran ternama di Amerika Serikat, Chicago Sun-Times. Koran ini dilaporkan telah membuat keputusan berat yakni melakukan pemecatan pada semua karyawan fotonya.

Total ada 28 karyawan yang menerima berita tidak mengenakkan tersebut dalam sebuah rapat yang diadakan di kantor Sun-Times di Chicago, demikian menurut sumber yang familiar dengan situasi ini.

Ke depannya, surat kabar itu hanya akan mempekerjakan fotografer freelance, sebuah pergeseran yang diharapkan dapat menghemat biaya dalam industri yang mengalami masalah finansial ini. Lebih lanjut lagi dikatakan bahwa pemecatan tersebut merefleksikan pentingnya video dalam pemberitaan berita digital sekarang ini.

"Bisnis Sun-Times berubah dengan cepat dan audiens kami lebih mencari konten video untuk berita. Kami membuat kemajuaan untuk memenuhi permintaan tersebut dan berfokus pada peningkatan kemampuan pelaporan dengan video dan elemen multimedia yang lain," demikian keterangan resmi dari Sun-Times.

"Chicago Sun-Times terus berkembang dengan customer kami yang melek teknologi, dan sebagai hasilnya kami harus merestrukturisasi cara kami dalam memanage multimedia, termasuk fotografi, di semua jaringan," tambah surat kabar harian nomor 8 terbesar di Amerika Serikat menurut Alliance for Audited Media ini.

Adapun seperti dikutip dari ChicagoTribune, Jumat (31/5/2013), dari semua fotografer yang dipecat, ada sosok John H, White yang harus rela melepas karirnya di sana. White sendiri adalah pemenang Pulitzer Prize untuk feature photography di tahun 1982 dan disanjung atas karyanya yang luar biasa.

(sha/ash)

Kurang Laku, HTC Batal Jualan Tablet Windows RT

Kurang Laku, HTC Batal Jualan Tablet Windows RT

http://us.images.detik.com/content/2013/05/31/317/windows8htcflyer.png
(Ist)

Jakarta - HTC membatalkan rencananya memperkenalkan tablet berbasis Windows RT ke publik. Kabarnya, keputusan ini diambil HTC dengan pertimbangan bahwa tablet jenis ini kurang diminati pasar.

Selain itu, seperti dikutip detikINET dari Bloomberg, Jumat (31/5/2013), biaya membuat tablet sangat mahal, sementara perangkat Windows RT tidak populer di kalangan konsumen. Demikian informasi yang bersumber dari salah satu karyawan HTC yang menolak disebut namanya.

Meski demikian, HTC masih akan merilis tablet 7 inch berbasis Windows 8, yang menggunakan chip teknologi ARM. Tablet ini diperkirakan akan meluncur akhir tahun ini.

HTC memang sedang menghadapi masa sulit. Pangsa pasar dan omset penjualan yang menurun membuat HTC lebih selektif memiliki produk apa saja yang akan dihadirkannya di pasar.

Penjualan perangkat Windows RT sendiri dilaporkan tidak menggembirakan sejak produk ini diperkenalkan Oktober tahun lalu. Berdasarkan data IDC, tercatat hanya 200 ribu tablet berbasis Windows RT terjual pada kuartal pertama.

(rns/ash)

Thursday, May 30, 2013

Besok, Asteroid Sebesar 9 Kali Kapal Pesiar Dekati Bumi

Besok, Asteroid Sebesar 9 Kali Kapal Pesiar Dekati Bumi

VIVAnews - Sebuah asteroid, yang besarnya ditaksir sembilan kali kapal pesiar, akan mencapai jarak terdekat dengan bumi pada 31 Mei 2013, tepatnya pada pukul 13:59 waktu Amerika Serikat. Asteroid itu bernama 1998 QE2.

Jarak terdekat asteroid itu dengan Bumi sekitar 5,8 juta kilometer, atau setara 15 kali jarak antara Bumi dan Bulan, seperti dilansir Space Daily, 30 Mei 2013.

Asteroid 1998 QE2 sangat mudah dilacak dan dilihat oleh para astronom. Di Amerika Serikat banyak planetarium yang menawarkan fasilitas untuk melihat bentuk dari asteroid besar itu.

Misalnya, Planetarium Chabot Space & Science Center, para astronomnya menggunakan teleskop Nellie untuk mendeteksi kehadiran Asteroid 1998 QE2.

Direncanakan para astronom dari Chabot Space & Science Center akan mulai melakukan pemantauan sejak matahari terbenam pada 30 Mei 2013. Diperkirakan pada Jumat pagi asteroid itu berada 30 derajat di atas cakrawala di langit selatan dan 7 derajat di bawah planet Saturnus.

Sementara astronom dari Plenatarium East Bay Astronomical Society juga telah mengeluarkan teleskop terbaiknya untuk memantau pergerakan Asteroid 1998 QE2. Para masyarakat yang tertarik dengan kedatangan asteroid itu dipersilahkan untuk datang.

Menurut Alexander Zwissler, CEO dan Direktur Eksekutif Chabot Space & Science Center, misi pemantauan ini merupakan salah satu program memperkenalkan dunia astronomi kepada masyarakat.

"Pemantauan Asteroid 1998 QE2 akan kami siarkan secara real time, sehingga masyarakat akan tahu bagaimana bentuk dari asteroid itu," kata Zwissler.

Tak Berbahaya

Meskipun ukuran Asteroid 1998 QE2 sangat besar, tapi Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA) menyatakan bahwa asteroid itu tidak berbahaya bagi Bumi.

NASA mengatakan, Asteroid 1998 QE2 akan menjadi objek menarik bagi para astronom. Saat ini ilmuwan-ilmuwan NASA sangat tertarik mempelajari karakter dari asteroid 1998 QE2.

Program Observasi Obyek Dekat Bumi di Laboratorium Jet Propulsion NASA, di Pasadena, California, AS, sudah siap melakukan pemantauan. Tujuannya untuk mengambil gambar beresolusi tinggi yang dapat mengungkapkan bentuk detail dari permukaan Asteroid 1998 QE2. (eh)

Sumber: teknologi.vivanews.com/news/read/417135-besok--asteroid-sebesar-9-kali-kapal-pesiar-dekati-bumi

Ditemukan, Galaksi Misterius Berjarak 12 Miliar Tahun Cahaya

Ditemukan, Galaksi Misterius Berjarak 12 Miliar Tahun Cahaya

VIVAnews - Sekelompok ilmuwan di Kanada mengumumkan penemuan galaksi misterius yang sangat jauh. Galaksi itu berjarak 12 miliar tahun cahaya dari Bumi.

Dilansir RedOrbit, 29 Mei 2013, tim ilmuwan yang bekerja pada fasilitas Atacama Large Millimeter/submillimeter Array (ALMA) menemukan bintang aktif dan terjauh yang membentuk galaksi dalam jagad semesta. Galaksi itu ditemukan melalui survei area luas langit dengan teleskop South Pole yang berukuran 10 meter. Fasilitas ALMA dibutuhkan agar membantu ilmuwan mendapatkan resolusi gambar yang lebih tinggi.

Dalam operasinya, tim ilmuwan menggunakan teknik pengamatan yang dikenal sebagai lensa gravitasi. Efek itu terjadi saat cahaya galaksi jauh dibelokkan dengan pengaruh gravitasi dari bagian depan galaksi terdekat. Agar hal ini terjadi, galaksi jauh harus setidaknya berlokasi sempurna di belakang lensa galaksi.

"Hanya beberapa galaksi yang dilensa gravitasi telah dipelajari sebelumnya pada panjang gelombang submillimeter," kata Gil Holder, dari McGill University dan salah satu pemimpin studi.

"Pengamatan resolusi tinggi baru dengan ALMA telah memberikan pandangan baru puluhan sistem tersebut," tambah Holder.

Tim juga melaksanakan survei kedua dengan ALMA untuk mengamati cahaya dari molekul karbon monoksida di dalam galaksi untuk mengukur jarak mereka dengan Bumi.

Akhirnya, tim menemukan banyak galaksi secara konsisten lebih jauh dari yang diantisipasi ilmuwan. Termasuk galaksi yang berjarak hampir 12 miliar tahun cahaya.

Sementara beberapa bintang jauh pembentuk galaksi disebutkan seterang 40 triliun matahari. Bintang ini membentuk 4000 bintang baru per tahun hanya satu miliar setelah dentuman Big Bang.

"Kami ingin memahami bagaimana dan mengapa galaksi ini membentuk bintang pada tingkat yang sangat cepat, segera setelah Big Bang," ujar Scott Chapman, peneliti dan salah satu pemimpin studi dari Dalhouise University, Kanada.

"Ini sebagian bisa menjawab bagaimana kelahiran galaksi kita, Bima sakti, miliaran tahun lalu," katanya.

Distribusi Materi Gelap

Selain itu materi misterius, material gelap (dark matter), dapat membantu astronom mendapatkan gambar efek lensa gravitasi.

Menurut laman astronomytoday.com, materi gelap merupakan materi yang tidak terdeteksi dari radiasi, tapi kehadirannya dibuktikan dari efek gravitasi materi yang tampak seperti bintang dan galaksi. Materi gelap dapat membantu menyelesaikan banyak ketidakkonsistenan dalam teori Big bang.

Lensa gravitasi memungkinkan ilmuwan untuk mengukur distribusi materi gelap di lensa galaksi dengan sangat rinci. Jenis studi ini sebelumnya hanya mungkin dilakukan pada teleskop super, Hubble Space, yang punya panjang gelombang cahaya tampak.

"Tapi sekarang hasil riset kami menunjukkan, berkat ALMA, studi lensa gravitasi dalam domian submilimeter telah memasuki babak baru," kata Yashar Hezavehm dari McGill University.

"Di masa depan, kami akan mempelajari sistem distribusi materi gelap di lensa galaksi dengan perincian yang belum pernah terjadi sebelumnya," ujarnya.

Hasil penelitian ini telah diterbitkan di Jurnal Nature dan Astrophysical Journal serta telah dipresentasikan di temu tahunan Canadian Astronomical Society di Vancouver, British Columbia, Kanada.  (eh)

Sumber: teknologi.vivanews.com/news/read/417100-ditemukan--galaksi-misterius-berjarak-12-miliar-tahun-cahaya

Tiga Astronot Tiba di Stasiun Antariksa International

Tiga Astronot Tiba di Stasiun Antariksa International

VIVAnews - Tiga astronot telah sampai di Stasiun Antariksa Internasional (International Space Station) setelah meluncur dari Kazakhstan. Mereka meluncur dengan roket buatan Rusia, Soyuz.

Mereka menggantikan tiga astronot yang pada 13 Mei 2013 telah turun ke bumi menyelesaikan tugasnya selama berbulan-bulan. Roket Soyuz membawa astronot Fyodor Yurchikhin asal Georgia, Karen Nyberg asal Amerika Serikat dan Luca Parmitano dari Itali.

Menurut stasiun berita BBC, 29 Mei 2013, trio astronot yang menjalani misi Ekspedisi 36 itu berangkat dari Kosmodrom Baikonur, Kazakhstan, dan sampai di Stasiun Ruang Angkasa Internasional pada Rabu, 29 Mei 2013, pukul 2 pagi waktu setempat.

Para astronot menghabiskan waktu lima jam 46 menit untuk sampai di Stasiun Antariksa Internasional. Waktu itu lebih cepat dari penerbangan sebelumnya. Kapsul Soyuz telah menambah kemampuannya untuk mengurangi waktu tempuh.

Sesampainya di ISS, ketiga astronot mendapat pelukan dari Pavel Vinogradov, Alexander Misurkin, dan Amerika Chris Cassidy, yang sudah terlebih dahulu berada di Stasiun Ruang Angkasa Internasional.

Selama seminggu kedepan, trio astronot baru akan menjalankam tugas-tugas ringan untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan.

"Saya sudah bermimpi untuk melakukan misi ruang angkasa ini. Menjadi seorang astronot adalah sesuatu yang sangat membanggakan," kata Parmitano.

Parmitano, usia 36 tahun, merupakan astronot termuda yang menjalan misi di ISS. Ia juga perwakilan pertama dari Badan Antariksa Eropa (ESA) yang menjalankan misi enam bulan di ruang angkasa. Ketiga astronot itu dijadwalkan akan kembali ke bumi pada 10 November 2013. (umi)

Sumber: teknologi.vivanews.com/news/read/417090-tiga-astronot-tiba-di-stasiun-antariksa-international

Peneliti di AS Ciptakan Robot Pembantu Rumah Tangga

Peneliti di AS Ciptakan Robot Pembantu Rumah Tangga

VIVAnews -- Tim peneliti dari Cornell University, Amerika Serikat, mengumumkan telah membuat robot yang memiliki kemampuan untuk membantu pekerjaan rumah tangga. Robot ini bisa membantu membukakan pintu lemari es hingga menuangkan minuman atau bir.

Kemampuan robot ini berkat digunakannya sensor gerak Kinect milik Microsoft. sensor itu akan mengikuti gerakan manusia berdasarkan rekaman 120 video tugas rumah tangga, seperti memasukkan makanan ke microwave, menyikat gigi, dan lainnya.

Menurut Ashutosh Saxena, ahli komputer dari Cornell University, AS, kunci dari keberhasilan membuat robot yang dapat melakukan pekerjaan rumah tangga adalah kemampuan memprediksi gerakan selanjutnya.

"Untuk membuat robot yang dapat meniru gerakan manusia sangat mudah. Tapi, untuk membuat robot yang memiliki kemampuan memprediksi gerakan selanjutnya adalah sangat sulit," kata Saxena, yang dilansir Science Recorder, 29 Mei 2013.

Robot ini mampu menghapal gerakan manusia dalam melakukan pekerjaan rumah tangga. Yang sangat menakjubkan adalah robot ini mempunyai kemampuan menganalisis gerakan manusia dan menghafal letak gelas untuk dituangkan bir.

"Saat saya menaruh gelas di atas meja, robot itu mulai menghitung algoritma dari seberapa jauh lengan saya untuk meletakkan gelas di atas meja," jelas Saxena.

Teknologi robot ini bukan hanya sebatas untuk melakukan pekerjaan rumah tangga. Jika hitungan algoritma diperluas, bukan tidak mungkin robot itu memiliki kemampuan untuk membantu pekerjaan medis.

Proyek inovasi robot bir ini akan dipresentasikan oleh tim peneliti dari Cornell University diajang International Conference of Machine Learning di Atalanta, AS, dan di Robotics: Science and Systems conference di Berlin, Jerman.

Sumber: teknologi.vivanews.com/news/read/417019-peneliti-di-as-ciptakan-robot-pembantu-rumah-tangga

Riset: Simpanse Juga Bisa Ngambek Seperti Manusia

Riset: Simpanse Juga Bisa Ngambek Seperti Manusia

VIVAnews - Tim peneliti di Amerika Serikat mengungkapkan simpanse akan bereaksi emosional ketika tidak mendapatkan apa yang diinginkan. Tindakan mahluk itu sangat mirip dengan manusia.

Alexandra Rosati, pemimpin penelitian dari Yale University,AS, menciptakan dua permainan untuk mengetahui perilaku-perilaku simpanse. Permainan itu mengharuskan simpanse dan bonobo, spesies simpanse, mengambil keputusan untuk memilih makanan yang sedikit tapi langsung diberikan atau memilih makanan dalam jumlah besar tapi harus menunggu.

Hasilnya, para peneliti menemukan banyak simpanse dan bonobo yang menjadi sangat emosional ketika harus menunggu makanan datang.

"Perilaku mereka berteriak-teriak, menggaruk-garuk kepalanya, dan memukul-mukul jeruji besi kandang. Beberapa reaksi terlihat mirip dengan anak-anak," kata Rosati, seperti dikutip stasiun berita BBC.

Dia menjelaskan, pengambilan keputusan menjadi salah satu penyebab emosi yang keluar. Simpanse itu merasa frustasi dan menyesal karena salah memilih keputusan. Perilaku sangat mirip dengan manusia.

Selain itu, para peneliti juga menemukan perbedaan cara simpanse dan banobo merespon permainan. Simpanse lebih bersedia mengambil risiko dan lebih sabar dari banono. "Perbedaan-perbedaan ini mungkin yang menjadi penyebab perbedaan spesies kera dalam mencari makanan di alam liar," ujar Rosati.

Hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa pengambilan keputusan pada simpanse dan banobo melibatkan suasana hati dan motivasi.

Untuk mengetahui lebih detail, penelitian ini telah dipublikasikan di jurnal ilmiah Plos One dengan judul "Chimpanzees and Bonobos Exhibit Emotional Responses to Decision Outcomes."

Sumber: teknologi.vivanews.com/news/read/416991-riset--simpanse-juga-bisa-ngambek-seperti-manusia

Sampel Darah Ditemukan, Mammoth Bisa Dihadirkan Lagi

Sampel Darah Ditemukan, Mammoth Bisa Dihadirkan Lagi

VIVAnews - Upaya menghidupkan kembali gajah purba atau mammoth, yang telah dinyatakan punah semakin lebar dengan adanya penemuan sampel darah dan jaringan otot pada bangkai hewan raksasa itu. Ilmuwan Rusia menemukan bangkai hewan itu di pulau lepas pantai Utara Siberia, Rusia.

Menurut harian Daily Mail, 30 Mei 2013, ilmuwan itu menemukan sampel tersebut dalam keadaan tampak awet meski diperkirakan mahluk itu telah mati sekitar 10 ribu tahun lalu. Diperkirakan bangkai mammoth itu mati pada usia 50 sampai 60 tahun.

Menurut The Siberia Times, darah itu akan disampaikan kepada peneliti Korea Selatan yang berencana menggunakan DNA mammoth untuk kepentingan kloning mahluk itu. Diharapkan dengan kloning, mammoth bisa hidup kembali.

Temuan itu memang membuat Semyon Grigoriev, Kepala Museum of Mammoths Institute of Applied Ecology of the North at the North Eastern Federal University, sangat terkejut.

"Ini adalah pertama kalinya kami berhasil memperoleh darah mammoth. Sebelumnya, tidak ada orang yang pernah melihat bagaimana darah mammoth mengalir," kata Grigoriev kepada The Siberian Times.

Soal kenapa sampel itu tetap awet, karena bangkai ditemukan di Kepulauan  Novosibirsk yang merupakan wilayah es. "Perkiraan umur binatang itu sekitar 10 ribu tahun," tambah Dr Grigoriev. Dia memperkirakan mammoth saat itu jatuh ke air atau terjebak dalam rawa sehingga mahluk itu tidak bisa ke luar dan akhirnya  mati.

"Karena fakta bagian bawah tubuh, termasuk rahang bawah dan jaringan lidah, terawetkan dengan baik," ujarnya. Sementara bagian tubuh atas dan dua kaki, yang terletak di atas tanah, telah digerogoti predator.

Metode Kloning

Peneliti berharap bisa menemukan satu sel hidup maupun segala sesuatu dari bangkai itu dan segera mendalami sel tersebut dengan cermat. "Untuk saat ini kecurigaan kami yaitu darah itu berisi sejenis anti beku alami. Untungnya kami juga menyertakan agen pengawetan darah khusus dalam ekspedisi ini," tambah Dr Grigoriev.

Saat ini bangkai dengan berat 1 ton itu telah dibawa ke daratan. Sampel mammoth telah diambil untuk studi ke Yakutsk, ibukota Republik Sakha, atau Yakutia, sebuah wilayah terbesar di Federasi Rusia.

Sementara sampel lainnya dikirim ke ilmuwan Korsel, Hwang Woo Suk yang punya laboratorium bioteknologi. Woo Suk diketahui berupaya mengkloning mammoth dengan cara menanamkan sel telur ke gajah hidup selama 22 bulan masa kehamilan.

Upaya menghidupkan kembali binatang yang telah punah telah diinisiasi dalam konferensi TEDx di Washington, AS yang disponsori National Geographic.

Kelompok itu mendiskusikan kemungkinan menghidupkan kembali 24 hewan yang punah. Hewan itu termasuk burung Dodo, burung Carolina Parakeet yang terakhir terlihat pada 1904 di Florida maupun Quagga, zebra terang yang pernah tinggal di Afrika Selatan tapi lenyap pada 1883.

Upaya menghidupkan hewan punah itu bukan tanpa kritik. Berberapa ilmuwan bersikeras mustahil untuk mendapatkan wujud persis mammoth seutuhnya. Peneliti ini menganggap DNA hewan kategori dinosaurus terlalu tua. (umi)

Sumber: teknologi.vivanews.com/news/read/416989-sampel-darah-ditemukan--mammoth-bisa-dihadirkan-lagi

Ada Kadal di Planet Mars?

Ada Kadal di Planet Mars?

VIVAnews - Seorang blogger sains mengaku telah melihat kadal di permukaan planet Mars. Klaimnya itu berdasarkan foto yang diambil oleh kendaraan robotik atau rover Curiosity pada bulan Maret 2013.

Pengakuan blogger itu telah memicu teori konspirasi yang menyatakan Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA) telah menutup-nutupi pengujian ilmiah mengenai kehidupan di Planet Merah itu.

Menurut harian Daily Mail, 29 Mei 2013, makhluk hidup yang berhasil tertangkap kamera itu lebih menyerupai kadal padang pasir dari pada tikus.

"Makhluk aneh itu berhasil dilihat pertama kali oleh orang Jepang pada bulan Maret silam," tulis Scott C. Waring, di laman spesialis UFO Sightings Daily.

"Kadal padang pasir lebih mungkin hidup di planet Mars yang terkenal dengan kandungan airnya yang sedikit. Hewan itu pasti sedang berkeliaran di permukaan Mars," lanjut Waring, dalam tulisannya.

Warning pun mengungkapkan, NASA sepertinya telah membuat ruang kecil di kendaraan rover Curiosity untuk melalukan tes kehidupan di Mars.

"Saya mengundang pembaca untuk menuliskan komentar mengenai gambar yang mirip kadal di permukaan Mars. Apakah betul atau tidak?," ujar Waring.

Bantahan

Pengakuan dari Waring mendapat bantahan dari laman berita San Francisco Chronicle. Laman itu mengatakan, berdasarkan foto asli dari NASA, objek yang muncul itu adalah batu.

"Tapi, di situs yang dimiliki oleh Waring, objek itu berubah dan muncul bentuk kaki dan ekor," tulis laman itu. (eh)

Sumber: teknologi.vivanews.com/news/read/416947-ada-kadal-di-planet-mars-

Asus Serius Garap Pasar di Kalimantan

Asus Serius Garap Pasar di Kalimantan

http://us.images.detik.com/content/2013/05/30/317/vivokaltim.jpg
Suasana acara (Saud/ detikINET)

Samarinda - Asus serius menggarap pasar komputer di Kalimantan. Salah satu seri teranyar mereka, VivoBook S200, menjadi andalan untuk menyasar penggila komputer yang terus tumbuh di sejumlah kota di Kalimantan seperti Pontianak, Banjarmasin, Balikpapan dan Samarinda.

Keempat kota itu, menjadi bagian dari road show 20 Asus Indonesia di tanah air, bukan tanpa alasan. Masyarakat di keempat kota itu, dinilai tidak begitu memikirkan harga untuk mendapatkan kualitas gadget yang mumpuni.

"Peluang pasar di Kalimantan, cukup besar. Hal yang unik dari masyarakat di sini, seperti di Kalimantan Timur, dikatakan ada yang memikirkan harga, juga ada yang life style. Harga tidak terlalu masalah," kata Manager Of Product Management and Marketing Asus Indonesia, Juliana Cen, kepada wartawan di Ball Room Hotel Aston, Jl Pangeran Hidayatullah, Samarinda, Kaltim, Kamis (30/5/2013).

Menurut Juliana, masyarakat Kaltim cenderung terus memperhatikan perkembangan terbaru teknologi gadget mulai dari telepon selular, PC, Notebook hingga koumputer tablet.

"Layar sentuh seperti VivoBook, saya sempat kaget karena kita kira ini hanya laku di pulau Jawa saja. Ternyata, kita sempat cek ke dealer, VivoBook cukup laku di sini meskipun berharga mahal karena layar sentuh," ujar Juliana.

"Mungkin ya, pengguna gadget di Jakarta tidak terlalu konsen dengan layar sentuh karena konsen ke kemampuan kinerja prosesor. Tapi masyarakat di sini juga konsen ke desain terbaru dan teknologi yang digunakan. Ini unik. Oke, kita jual lebih banyak VivoBook di sini (Kaltim)," sebut Juliana.

Melihat antusias tinggi itu, kota-kota di Kalimantan rencananya akan masuk ke dalam 22 kota yang memiliki service centre Asus, agar lebih mendekatkan diri dengan pengguna perangkat gadget Asus.

"Kita rencana ada 22 service centre Asus dan di Kaltim hanya ada di Balikpapan. Tapi rencana di kota Samarinda sendiri akan dibuka di 2014 mendatang. Karena memang membangun service centre itu memerlukan investasi besar," ujarnya.

"Usai di Kalimantan, pekan depan kita akan melanjutkan road show di kota berikutnya ke Sulawesi seperti Makassar dan Manado," tambahnya.

VivoBook S200 sendiri memiliki spesifikasi prosesor Intel Core i3-3217U dengan OS Windows 8.

Untuk kebutuhan multimedia, Asus menyematkan Grafis Intel HD 4000 dengan layar 11,6 inc HD 1.366x768 dengan fungsi intuitive touch. Di pasaran, Asus dikemas dengar harga 6.099.000 untuk berprosesor Intel Core-i3 dan Rp 4.899.000 untuk berprosesor Dual Core.

"VivoBook ini nomor 1 di Indonesia untuk layar sentuh. Saya kaget, di Samarinda VivoBook banyak dicari. Vivo Book sebernarnya penjualan di kota lain cukup bagus. Ya, kita genjot Vivo Book di Kalimantan," tutupnya.

(tyo/tyo)

Menuju Rusia, Mahasiswa Madura Bertarung dengan Jago TI Dunia

Menuju Rusia, Mahasiswa Madura Bertarung dengan Jago TI Dunia

http://us.images.detik.com/content/2013/05/30/398/solitestudio460.jpg
Tim Solite Studio (microsoft)

Jakarta - Kompetisi teknologi besutan Microsoft, Imagine Cup, akan memasuki babak final di St. Petersburg, Rusia pada bulan Juli mendatang. Indonesia pun mengirimkan juara lokal yang merupakan mahasiswa dari Universitas Trunojoyo Madura.

Adalah tim Solite Studio dari Universitas Trunojoyo Madura yang mewakili Indonesia pada kompetisi Games di Final Imagine Cup tingkat dunia 2013.

Tim tersebut menciptakan game bernama Save The Hamsters pada platform Windows Phone yang menceritakan tentang empat ekor hamster yang tersesat. Tugas pemain adalah membantu mereka untuk pulang ke rumahnya.

Ada dua buah game mode yaitu original dan adventure. Pada mode original, pemain harus menghancurkan boks, tali dan beberapa objek lainnya yang menghalangi hamster menuju rumahnya.

Selain itu, setiap hamster memiliki angka pada tubuhnya dan pemain harus menempatkan hamster pada tempatnya sesuai dengan simbol matematika yang ada di tanah. Pada mode adventure, pemain harus menghindari musuh dan mengambil kunci berisi angka yang tepat sesuai dengan kombinasi angka yang terdapat pada layar.

Hal unik dari Save The Hamsters ini adalah pemain dapat menyusun boks, tali, hamster dan objek-objek lainnya kemudian menjalankannya serta menyimpannya menjadi sebuah level baru.

"Save the Hamsters merupakan game edukasi yang menarik dan terdapat unsur matematika di dalamnya, ke depannya kami ingin game ini dapat berfungsi secara penuh dan dapat diaplikasikan pada jutaan smartphone," ungkap Asadullohil Ghalib Kubat, salah satu anggota dari tim Solite Studio.

86 Tim Pelajar Jago TI

Microsoft mengumumkan 86 tim yang akan berangkat ke St. Petersburg, Rusia pada bulan Juli untuk berkompetisi di ajang Final Imagine Cup tingkat dunia ke-11 dan memperebutkan hadiah uang tunai sebesar USD 1 juta dan penghargaan lainnya.

Setiap tim disebutkan memiliki ide inovatif, ahli dalam teknologi yang terintegrasi, dan pengembangan perencanaan bisnis yang kuat.

Imagine Cup merupakan bagian dari inisiatif Microsoft Youthspark untuk menciptakan kesempatan bagi jutaan anak muda di seluruh dunia. Jumlah pelajar yang berkompetisi di Imagine Cup tahun ini jauh lebih banyak dari tahun sebelumnya, dengan peningkatan lebih dari 70%.

Proyek terbaik maju ke kompetisi tingkat nasional tempat mereka menyeleksi tim nasional dan ditambah dengan tim yang maju melalui kompetisi online tingkat dunia.

Ada beberapa cara bagi para pelajar untuk dapat berkompetisi melalui Competition dan juga Challenges. Competition merupakan dasar bagi Imagine Cup yang mengajak para pelajar untuk membuat aplikasi yang dibangun pada teknologi Microsoft dan fokus pada tiga area kunci: Innovation, World Citizenship dan Games.

Challenges memberikan kesempatan bagi pelajar untuk berpartisipasi di Imagine Cup dengan mempelajari dan membuat aplikasi dengan menggunakan teknologi Microsoft terbaru.

Challenges hanya berlaku via online, dan tiga tim terbaik di masing-masing kategori akan mengikuti final dunia untuk berkompetisi mendapatkan penghargaan posisi pertama, kedua dan ketiga.

Kategori Challenge termasuk Windows Azure Challenge, Windows Phone Challenge dan Windows 8 App Challenge.

"Lebih dari satu dekade, Imagine Cup telah melatih kewirausahaan kepada pelajar dan memberikan mereka sarana untuk membawa kreativitas mereka ke dalam kehidupan melalui apps, software platform dan media sosial," ujar Steve Guggenheimer, Corporate Vice President dan Chief Evangelist Microsoft.

"Berpartisipasi dalam sebuah inisiatif seperti Imagine Cup, DreamSpark, and BizSpark memberikan pelajar kemampuan untuk transisi dari ruang kelas ke dunia profesional seperti pemilik bisnis, programmer, game designer dan pengusaha," pungkasnya.

(ash/tyo)

Samsung Pastikan Kehadiran Galaxy S4 Mini

Samsung Pastikan Kehadiran Galaxy S4 Mini

http://us.images.detik.com/content/2013/05/30/317/174455_084627_1.jpg
Galaxy S4 Mini di website Samsung

Amerika Serikat - Tak lama setelah spesifikasinya bocor ke publik. Samsung akhirnya secara resmi mengkonfirmasi keberadaan Galaxy S4 mini yang segera diluncurkannya. Spesifikasinya, kurang lebih cocok dengan bocoran awal.

Seperti yang telah dirumorkan sebelumnya, Galaxy S4 versi lebih kecil ini mengusung layar 4,3 inch dan menggunakan prosesor dual-core 1,7GHz. RAM-nya 1,5GB dan memori internal 8GB. Terdapat slot microSD yang bisa memperluas memori hingga 64GB.

Dikutip detikINET dari Reuters, Kamis (30/5/2013), ponsel yang dibanderol lebih murah dari Galaxy S4 ini dibekali kamera belakang 8 megapixel dengan kemampuan rekam video full HD. Sementara itu, kamera depannya 1,9MP bisa digunakan untuk video call.

Untuk konektivitas, terdapat WiFi a/b/g/n, Bluetooth 4.0, GPS receiver, NFC dan IR LED. Adapun baterai yang digunakan berkekuatan 1900mAh. Galaxy S4 mini juga mendukung user interface TouchWiz milik Samsung dengan Android Jelly Bean sebagai OS-nya. Sejumlah fitur istimewa di Galaxy S4 dihadirkan juga di sini.

"Galaxy S4 mini akan membuat berpergian ke berbagai negara menjadi lebih mudah dengan adanya S Translator, yang menyediakan instant text atau voice translation di email, text message atau ChatON," kata Samsung mencontohkan salah satu fitur andalannya.

"Pengguna juga bisa mengontrol TV mereka melalui remote IR WatchON, yang mentransformasi Galaxy S4 mini menjadi remote control untuk TV, set-top box dan DVD player mereka," tambah Samsung.

Samsung akan menyediakan dua warna Galaxy S4 mini, yakni White Frost dan Black Mist. Versi yang lebih kecil ini juga akan mendukung 4G LTE, 3G HSPA+ atau 3G Dual SIM, bergantung kebutuhan pasar yang disasarnya.

Samsung tidak menyebutkan harga maupun tanggal peluncurannya. Namun pasar memperkirakan, ponsel ini akan dibanderol di kisaran USD 350 atau sekitar Rp 3,5 jutaan.

(rns/ash)

Trio ThinkPad Lenovo Tegaskan PC Belum Mati

Trio ThinkPad Lenovo Tegaskan PC Belum Mati

http://us.images.detik.com/content/2013/05/30/317/suasanaacaralenovo460.jpg
Suasana peluncuran produk baru Lenovo (sha/detikINET)

Jakarta - "PC is not dead. Now we're talking about PC+ era," demikian kalimat yang dilontarkan Rajesh Thadani, Country General Manager Lenovo Indonesia dalam acara peluncuran produk terbarunya di Jakarta.

Meneruskan kalimat tadi, Rajesh mengatakan bahwa Lenovo akan terus berinovasi dengan PC. Membuktikan hal tersebut, vendor asal China ini pun merilis tiga produk baru, yakni ThinkPad X1 Carbon Touch, ThinkPad Tablet 2 dan ThinkPad Helix yang dioptimalkan untuk Windows 8 layar sentuh.

ThinkPad X1 Carbon Touch

Memakai konstruksi carbon fiber, produk ini diklaim sangat ringan dengan ukuran layar 14 inci dan berat 1,5 kg.

Terdapat fitur-fitur unik yang disematkan di produk berbanderol mulai Rp 20 juta ini. Salah satunya adalah Rapid Charge. Diklaim oleh Azis Wonosari selaku Technical Manager Lenovo Indonesia, dengan fitur ini pengguna bisa mendapatkan daya 80% hanya dengan melakukan charging selama 35 menit.

Lantas ada juga Touch Pad yang sudah mendukung gesture control Windows 8, serta Fingerprint Reader. Di Indonesia, produk ini ditawarkan dengan opsi prosesor Intel i5 dan i7.

Dikhususkan untuk yang sering mobile, piranti ini sangat mendukung dengan bodi langsingnya.

"Kita mengikuti standar Intel untuk ultrabook, nggak boleh lebih dari 21mm," tukas Azis. Adapun ThinkPad X1 Carbon Touch hanya memiliki ketebalan 20,8mm.

ThinkPad Tablet 2

"Tablet paling ringan untuk Windows 8," klaim Lenovo seperti disampaikan Azis. Dengan bobot sekitar 600 gram, agaknya klaim tersebut memang layak dilontarkan. Produk dengan label harga mulai Rp 7,3 juta ini ditujukan bagi business user dan education.

ThinkPad Helix

Helix mengusung konsep yang menarik dimana piranti ini memadukan desain sebuah laptop dan komputer tablet. Ia memiliki layar 11,6 inchnya dengan resolusi full HD dan teknologi IPS.

"Bagian layarnya bisa dikonversi menjadi tablet," terang Azis, di Shangri-la Hotel, Jakarta Pusat, Kamis (30/5/2013).

Selain bisa dilepas dan dipisahkan dari keyboardnya, bagian layar ini juga bisa ditekuk ke bawah dengan posisi tetap berada di port.

ThinkPad Helix memakai Intel Core Generasi ke-3 full function tertipis dengan vPro. Tablet ini dilepas di harga mulai Rp 19,5 juta. Ketiga produk di atas telah dibekali sistem operasi Windows 8.

(sha/ash)

Layar LFD Samsung Incar Pasar Enterprise

Layar LFD Samsung Incar Pasar Enterprise

http://us.images.detik.com/content/2013/05/30/317/lfdsamsung460.jpg
Ilustrasi (kategamble)

Jakarta - Di Indonesia, Samsung mungkin lebih dikenal sebagai produsen perangkat elektronik untuk consumer, semisal smartphone, AC, televisi atau tablet PC. Namun saat ini mereka juga tengah giat menyasar pasar enterprise dengan produk layar LFD (large format display).

Layar LFD adalah layar besar yang dirancang khusus untuk promosi atau kepentingan lain bagi para perusahaan. Misalnya untuk menampillkan sebuah produk atau layanan secara menarik.

"Produk profesional display ini ditujukan untuk kalangan korporat. Kita memang tidak hanya fokus pada produk consumer saja, tapi juga corporate customer," sebut Wiranto selaku Corporate Business Director Samsung Indonesia.

Wiranto mengklaim bahwa di tingkat global, Samsung menjadi produsen layar LFD terbesar. Dengan pangsa pasar mencapai 23,3% pada kuartal II tahun 2012.

"Pasar LFD di Indonesia memang belum mature seperti di negara maju. Namun maraknya bisnis seperti pertumbuhan mall membuat pasarnya terus tumbuh," kata Wiranto.

Samsung menyediakan berbagai produk LFD sesuai kebutuhan konsumen enterprise. Terdapat pilihan layar 32 sampai 75 inch. Juga tampilan video wall dengan menyatukan beberapa layar sekaligus untuk menampilkan tayangan yang diinginkan.

Bahkan ada pula produk Samsung Transparent Display NL22B. Produk ini memungkinkan tayangan promosi lebih interaktif. Misalnya dengan menampilkan produk langsung di balik layar transparan tersebut, sembari layar menampilkan berbagai tayangan.

Layar LFD Samsung diklaim memiliki beragam keunggulan. Seperti layar jernih yang dirancang khusus mengurangi bias cahaya dan refleksi untuk meningkatkan tingkat keterbacaan konten.

Untuk pemasaran produk Samsung LFD di Indonesia, baru saja dilakukan kerja sama dengan Synnex Metrodata Indonesia selaku distributor. Synnex Metrodata akan menyediakan pilihan LFD baik single display, video wall maupun display khusus seperti transparent display.

(fyk/ash)

Meluncur Juni, Ini Fitur Kunci LG Optimus G Pro

Meluncur Juni, Ini Fitur Kunci LG Optimus G Pro

http://us.images.detik.com/content/2013/05/30/317/gpro.jpg
Peluncuran Optimus G Pro (dok.LG)

Jakarta - LG memastikan bahwa Optimus G Pro akan dipasarkan di Indonesia. Serentak dengan beberapa negara lain di kawasan Asia.

Optimus G Pro merupakan ponsel bongsor paling canggih LG dengan spesifikasi tinggi. Bentang layar 5,5 inch yang diusungnya diklaim mampu menghadirkan gambar cemerlang dalam resolusi 1920x1080 pixel. Kemudian dari sisi dapur pacu produk ini diperkuat dengan prosesor quad core Qualcomm Snapdragon 600 1.7 GHz, GPU Adreno 320, memori RAM 2 GB.

LG Optimus Pro resmi dipasarkan di Hongkong mulai hari ini, Kamis (30/5/2013), kemudian disusul ke negara lain seperti Indonesia Taiwan, Singapura, Thailand, India, Filipina, Vietnam dan Malaysia di bulan yang sama.

"Kami optimis LG Optimus G Pro akan menemukan banyak penggemarnya di wilayah ini," ujar Jong-seok Park, Presiden dan CEO LG Electronics Mobile Communications Company dalam keterangan yang diterima detikINET.

Ada pun fitur-fitur andalan Optimus G Pro antara lain:

Dual Camera and Dual Recording
Fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengabadikan momen, baik melalui foto maupun rekaman video, dengan menggunakan kedua kamera depan dan belakang secara bersamaan. Kerja bersamaan dua kamera ini bakal menghasilkan gabungan gambar (picture-in-picture).

VR Panorama
VR Panorama memberikan pengalaman pengambilan foto secara horizontal dan vertikal untuk mendapatkan hasil pemandangan lengkap hingga 360 derajat.

Pause and Resume Recording
Fitur ini memungkinkan pengguna melakukan perekaman potongan pendek dari berbagai berkas video yang kemudian dapat dinikmati sebagai sebuah file utuh.

Smart Video
Kerja unik fitur ini berbasis pada pengenalan posisi mata pengguna terhadap layar LG Optimus G Pro, utamanya saat menikmati tontonan berkas video.

Fitur ini akan mengirimkan perintah untuk menghentikan berkas video yang sedang saat mata pengguna berpaling dari layar LG Optimus G Pro. Begitu mata pengguna kembali memandang layar, otomatis berkas video akan berjalan kembali.

(eno/ash)

Lebih Murah, Apple Rilis iPod Touch 5 Versi 16 GB

Lebih Murah, Apple Rilis iPod Touch 5 Versi 16 GB

http://us.images.detik.com/content/2013/05/30/317/163210_ipodtouch5.jpg
iPod Touch 5 (detikINET)

Jakarta - Setelah hanya hadir dalam dua versi, kini Apple mengumumkan kehadiran iPod Touch generasi kelima dengan versi memori yang lebih kecil, yakni 16 GB.

Seperti diketahui, selama ini iPod Touch baru hanya hadir dengan dua versi memori saja, 32 GB dan 64 GB. Memang tak seperti dua pendahulunya, saat penjualan perdana dijual dalam tiga versi memori internal.

Dikutip detikINET dari The Verge, Kamis (30/5/2013), versi 16GB dari iPod Touch generasi kelima ini tidak jauh berbeda dengan dua versi sebelumnya.

Beberapa spesifikasi yang diketahui seperti ukuran layar 4 inch Retina Display, prosesor dual core A5 dan kamera depan untuk Facetime HD. Soal ketipisan pun tak berbeda, yakni 6,1 mm.

Perbedaan dari iPod Touch generasi kelima versi awal ini hanya pada ketersediaan warna, yakni cuma hitam dan silver serta tanpa kamera depan.

Boleh dibilang ini adalah versi murah dari iPod Touch generasi kelima, karena dijual dengan harga USD 229 atau sekitar Rp 2,1 jutaan dan akan tersedia dalam waktu dekat.

(tyo/ash)

'Obama' Jadi Pelanggan Warnet di China

'Obama' Jadi Pelanggan Warnet di China

http://us.images.detik.com/content/2013/05/30/398/obamangenet.jpg
Kartu identitas 'Obama' (echinacities)

Beijing - Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama tercatat sebagai pelanggan reguler sebuah warnet di China. Hal ini terungkap setelah sang manager warnet tersebut diminta membeberkan data para pelanggannya.

Seorang presiden mengakses internet dari warnet terdengar mustahil bukan? Jangan salah sangka dulu. Ini memang bukan Obama yang sebenarnya. Si manager warnet rupanya berbuat nakal, memalsukan identitas pelanggannya dengan mencantumkan nama pemimpin AS tersebut.

Tujuannya, agar si pelanggan bisa menghindari peraturan akses internet yang diberlakukan pemerintah China. Pada kartu member warnet tersebut terpampang foto 'Obama', dengan tanggal lahir sang presiden yang sebenarnya. Kartu tersebut juga menyebut 'Kenya' sebagai keterangan etnis 'Obama'.

Seperti dikutip dari Sydney Morning Herald, Kamis (30/5/2013), 'Obama' yang satu ini disebutkan beralamat di Gedung Putih, 1600 Pennsylvania Avenue, Washington DC. Padahal, tentu saja si pengakses internet bukanlah Barack Obama yang asli.

Sebagai bagian dari upaya mengendalikan akses informasi di negaranya, pemerintah China mewajibkan warnet di negeri Tirai Bambu tersebut mendaftarkan identitas si pengguna, sebelum membolehkan mereka mengakses internet.

Kecurangan yang dilakukan pemilik warnet yang berlokasi di Jinan, Provinsi Shandong ini, terungkap dalam inspeksi rutin yang dilakukan tim kepolisian pekan lalu. Salah satu polisi, menemukan kartu identitas keanggotaan milik 'Obama' tersebut.

Menurut pengakuan si manager, dia membuat kartu member tersebut dengan mencetak informasi personal Obama dan menempelkannya pada kartu yang asli. Kartu member tersebut dihilangkan oleh si pemiliknya pada 2010.

Berdasarkan hukum pemerintah China, menggunakan kartu identitas palsu bisa dikenai hukuman denda hingga 1.000 yuan (sekitar Rp 1,6 juta) atau kurungan penjara 10 hari.

(rns/ash)

Bos Cisco Prediksi Internet akan 'Gratis'

Bos Cisco Prediksi Internet akan 'Gratis'

http://us.images.detik.com/content/2013/05/30/398/ciscoceojohnchambers10.jpg
John Chambers (Getty Image)

Jakarta - Bisa dibilang, tarif internet saat ini sudah lebih murah dibanding tahun-tahun sebelumnya. Hal ini terjadi hampir di seluruh negara. Bahkan menurut bos Cisco, kelak internet bisa digunakan secara cuma-cuma.

Hal tersebut memang bukanlah hal yang mustahil. Menurut John Chambers, CEO Cisco, dengan tingkat efisiensi data yang tinggi maka operator bisa saja menetapkan tarif hingga ke level yang paling murah atau bahkan gratis dengan syarat.

Lalu bagaimana itu bisa terjadi? Chambers menjelaskan bahwa infrastruktur jaringan akan sangat berbeda dalam beberapa tahun ke depan, dan pengguna internet mobile akan lebih banyak menggunakan data melalui WiFi ketimbang data seluler.

Nah, agar bisa mengarah ke sana, Cisco menyiapkan beberapa produk yang konon bisa membantu para operator meningkatkan efisiensi jaringan. Sebut saja Cisco Service Provider WiFi, teknologi yang mampu mengurangi beban jaringan selular.

"Arsitektur jaringan akan berubah. Dengan teknologi yang semakin pintar, maka jaringan akan menjadi platform dasar di masa yang akan datang," kata Chambers, seperti dikutip detikINET dari All Things Digital, Kamis (30/5/2013).

Sependapat dengan prediksi Chambers. Hasil riset dari lembaga konsultan bernama Chetan Sharma, memprediksi bahwa ke depannya akses internet akan semakin padat dan didominasi oleh perangkat bergerak dengan akses WiFi. Dengan begitu maka dipercaya bahwa akses internet akan semakin murah di kemudian hari.

(eno/ash)

Kata Siapa Windows 8 Susah Digunakan?

Kata Siapa Windows 8 Susah Digunakan?

http://us.images.detik.com/content/2013/05/30/317/141034_win8.jpg
Ilustrasi (Ist.)

Jakarta - Sistem operasi Windows 8 memang cukup jauh berbeda dari generasi sebelumnya seperti Windows 7. Sehingga dikabarkan cukup banyak pengguna yang kebingungan menggunakannya.

Misalnya tidak terdapat tombol start. Dan penampilan interface yang benar-benar baru di mode layar sentuh maupun mode desktop.

Namun anggapan itu ditepis oleh Jason Lim, Presiden Direktur Acer Indonesia. Ia mengklaim bahwa Windows 8 mudah digunakan, bahkan bagi pengguna pemula.

"Setengah jam pakai juga langsung bisa. Windows 8 sesungguhnya mudah dipakai. Sama seperti memakai BlackBerry atau Android, sama saja," tukas Jason dalam peluncuran ultrabook Acer Aspire P3.

Ia menambahkan bahwa dari survei Acer, banyak pengguna notebook saat ini menginginkan fungsionalitas touch and type. Perangkat yang bisa dikendalikan melalui layar sentuh maupun keyboard konvensional.

"Kami juga fokus membuat perangkat komputer touch and type. Dan saya pikir Windows 8 akan berkontribusi besar karena dirancang juga untuk layar sentuh," pungkas Jason.

(fyk/ash)

Moto X, Ponsel Super 'Perkawinan' Motorola-Google

Moto X, Ponsel Super 'Perkawinan' Motorola-Google

http://us.images.detik.com/content/2013/05/30/317/xphone_460.jpg
Ilustrasi (Ist.)

Jakarta - Urung diumumkan pada event Google I/O kemarin, isu seputar kehadiran X Phone kembali mencuat. Menurut CEO Motorola Dennis Woodside, ponsel super hasil kolaborasi Motorola-Google itu diumumkan pada bulan Oktober mendatang.

Selain mengungkap waktu pengumuman X Phone, Woodside sekaligus memastikan nama yang akan diusung oleh smartphone tersebut. Google X Phone dikonfirmasi bakal menggusung nama Moto X dalam peluncurannya kelak.

Salah satu yang bakal ditonjolkan pada Moto X adalah yang disebut 'battery-friendly sensor technology'. Ini merupakan sensor berdaya sangat rendah.

Dengan teknologi ini, Moto X diharapkan tak rakus daya dalam pengoperasiannya. Ujung-ujungnya bisa menjaga daya tahan baterai sehingga lebih lama.

"Apa yang Motorola pelajari selama ini adalah berusaha menciptakan sensor berdaya sangat rendah. Sedangkan aplikasi awalnya dilakukan pada smartphone (Moto X)," ucap Woodside dalam event konferensi D11 All Thing D yang dihelat di Rancho Palos Verdes, California, AS.

"Kami akan meluncurkan smartphone terbaik namun bukan yang paling terbaik. Pastinya smartphone (Moto X) ini akan menunjukkan apa yang akan kami hadirkan ke depannya," pungkasnya, seperti dikutip detikINET dari All Thing D, Kamis (30/5/2013).

(ash/ash)

Mantan Dirut IM2 Dituntut 10 Tahun Penjara

Mantan Dirut IM2 Dituntut 10 Tahun Penjara

http://us.images.detik.com/content/2013/05/30/328/btsaridetk460.jpg
Ilustrasi (ari/detikfoto)

Jakarta - IA, mantan Direktur Utama Indosat Mega Media (IM2) dituntut 10 tahun penjara dalam sidang pengadilan tindak pidana korupsi (Tipikor) terkait kasus penyalahgunaan frekuensi 3G di 2,1 GHz bersama Indosat.

Di sisi lain, Indosat selaku induk usaha IM2, secara korporasi juga dituntut untuk mengembalikan uang sebesar Rp 1,3 triliun kepada negara yang akan disidangkan secara terpisah.

Dalam sidang agenda pembacaan dakwaan (tuntutan) oleh Jaksa Penuntut Umum di pengadilan Tipikor, Jakarta, Kamis (29/5/2013), IA juga berkewajiban membayar Rp 500 juta dan biaya sidang sebesar Rp 10 ribu.

Keputusan ini mengejutkan. Sebab sebelumnya, Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) telah mengabulkan gugatan IA, Indosat, dan IM2 terkait laporan audit Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP).

Majelis Hakim telah menyatakan laporan audit BPKP yang menyatakan adanya kerugian negara senilai Rp 1,3 triliun dalam kasus dugaan penyalahgunaan frekuensi radio 2,1 GHz/3G oleh Indosat dan IM2 ini tidak sah dan cacat secara hukum.

Dalam pernyataan Indosat sebelumnya, Rabu (1/5/2013), keluarnya putusan dari PTUN ini maka secara otomatis hasil audit BPKP tidak bisa digunakan sebagai obyek dalam kasus dugaan pidana korupsi yang dituduhkan kepada ketiganya.

Sebagai informasi, laporan BPKP yang menyebut adanya kerugian negara hingga Rp 1,3 triliun dari kerjasama Indosat dan IM2 merupakan alat bukti paling pokok yang digunakan Kejaksaan Agung untuk mendakwa mantan Dirut IM2 IA melakukan tindak pidana korupsi dalam kasus dugaan penyalahgunaan frekuensi 3G oleh Indosat dan IM2.

Seharusnya, dengan adanya penetapan PTUN ini maka alat bukti tersebut (laporan BPKP) otomatis tidak bisa digunakan sebagai alat bukti pokok.

(rou/ash)

Acer Aspire P3, Ultrabook Merangkap Tablet Windows

Acer Aspire P3, Ultrabook Merangkap Tablet Windows

http://us.images.detik.com/content/2013/05/30/317/acer_aspire_p3460.jpg
Acer Aspire P3 (Ist.)

Jakarta - Acer memperkenalkan perangkat terbarunya yang berbasis Windows 8. Keunikan produk bernama Acer Aspire P3 ini adalah memadukan fungsionalitas ultrabook dengan tablet PC.

Ya, desain Aspire P3 memang unik meski tak jauh berbeda dengan konsep perangkat PC hybrid yang marak belakangan ini. Aspire P3 memiliki semacam cangkang keyboard sehingga bisa didirikan dengan penahan di belakangnya dan berfungsi sebagai ultrabook.

Kemudian, perangkat ini dapat dilepas dari cangkangnya tersebut dan sepenuhnya menjadi tablet layar sentuh. Acer mengklaim desainnya yang unik memudahkan pengguna untuk bekerja sekaligus sebagai media hiburan.

"Perangkat ini punya tiga keunggulan. Pertama desainnya hybrid, performanya powerful dan juga menjadi media hiburan. Jika dilihat dari desainnya, terlipat seperti buku. Namun mudah dibuka menjadi laptop," tukas Rico Gunawan, Product Management Acer.

Rico mengklaim Aspire P3 punya performa powerful karena dibekali prosesor Intel i3 atau i5. Kemudian media penyimpanannya memakai SSD serta layarnya berteknologi IPS (in panel switching).

Spesifikasi lainnya seperti kamera belakang 5 megapixel, kamera depan untuk merekam video full HD, grafis IntelHD Grahics 400, Wi Fi, kompatibel dengan dongle 3G, micro HDMI, audio Dolby Home Theater, dan baterai 5280.

Aspire P3 dijual Rp 7,5 juta untuk versi Intel Core i3 dan Rp 8,5 juta dengan Intel Core i5, setelah cash back Rp 1 juta.

(fyk/ash)

Seperti Ini Bentuk Tombol Start di Windows 8.1

Seperti Ini Bentuk Tombol Start di Windows 8.1

http://us.images.detik.com/content/2013/05/30/317/windows_81_desktop.jpg
Tampilan desktop Windows 8.1 (theregister)

Jakarta - Kabar mengenai kehadiran tombol start di Windows 8.1 semakin mendekati kenyataan. Baru-baru ini beredar sebuah screenshot yang memperlihatkan bentuk tombol tersebut.

Tombol tersebut terletak di pojok kiri bawah layar. Bentuknya mengusung logo Windows 8, dengan satu warna monochrome. Agak terlihat sedikit old school memang, tapi saat mouse digeserkan ke tombol tersebut maka logo akan berubah warna.

Dari sisi interface, Windows 8.1 tidak akan berbeda dengan versi sebelumnya. Hanya saja kali ini pengguna diberi kebebasan untuk memilih home screen, mau kotak-kotak ala Live Tile, atau bisa langsung ke daftar menu aplikasi.

Daftar aplikasi yang akan muncul pada halaman utama juga bisa disesuaikan. Pada Windows 8.1 ini pengguna bisa mengurutkan aplikasi berdasarkan nama, atau dari yang paling sering digunakan.



Perubahan lain dari sisi tampilan adalah background pada daftar aplikasi yang bisa disamakan dengan desktop. Dengan ini, pengguna akan mendapatkan efek perpindahan dari aplikasi ke desktop yang lebih modern.

Sayangnya, seperti dikutip detikINET dari The Register, Kamis (30/5/2013), belum diketahui kapan Windows 8.1 akan dirilis. Namun Microsoft berjanji untuk memberikan preview sistem operasi tersebut pada Juni 2013.
(eno/rns)

Wednesday, May 29, 2013

Aplikasi Porno Segera Muncul di Google Glass

Aplikasi Porno Segera Muncul di Google Glass

VIVAnews - Tak lama lagi, Google Glass akan dipasarkan secara massal. Seiring dengan gebyar kacamata pintar itu, perusahaan aplikasi khusus dewasa menyatakan siap menghadirkan konten porno di Google Glass.

Dilansir ZDnet, Rabu 29 Mei 2013, aplikasi porno itu dibesut oleh MiKandi, distributor dan pencipta aplikasi dewasa Android. MiKandi mengkonfirmasi bahwa aplikasi itu sudah bisa dinikmati pengguna mulai pekan ini.

"Google Glass Porn telah siap, dan meski minat studio menggebu-gebu, tampaknya tidak ada yang melakukan sesuatu untuk kacamata pintar itu," ujar Pendiri MiKandi, McEwen.

Sejauh ini, tambah dia, Mikandi bukan satu-satunya produsen aplikasi dewasa yang memasok perangkat wearable itu. "Sejauh yang saya tahu, kami salah satu dari sedikit saja," ungkap McEwen.

Lebih lanjut, dia menjelaskan mereka memasok aplikasi dewasa itu untuk tujuan inovasi produk. "Kami berekseperimen dengan fitur Google Glass. Dari penggunaan awal perangkat, foto dan video rekam itu lebih dahsyat dari yang kami harapkan," katanya.

Menurutnya, langkah ini sangat beralasan buat mereka. Google Glass sempurna untuk kebutuhan pengambilan video POV (Point of View). Selebihnya, pengguna dapat dengan leluasa menerima dan mengirim data, serta mendapatkan pengalaman interaksi yang berbeda.

Penggabungan Google Glass dan konten dewasa diprediksi bisa mengubah wajah industri konten porno ke depan.

Gaet pengembang "nakal"

MiKandi tumbuh dengan cepat sebagai penyedia terkenal aplikasi Android dewasa saat Apple membuang lebih dari 5.000 aplikasi sebelumnya yang dilabeli sebagai aplikasi "nakal."

Momentum itu dimanfaatkan MiKandi. Perusahaan ini langsung bereaksi terhadap kebijakan Apple itu. MiKandi malah membuka kesempatan bagi para pengembang aplikasi porno dan mem-post tawaran itu dalam blog resmi mereka.

"Kami berharap dapat bekerja sama dengan pengembang-pengembang yang telah didepak Apple dalam beberapa pekan terakhir. Jangan khawatir para pengembang, MiKandi mendukung Anda dan aplikasi seksi Anda," demikian pernyataan resmi MiKandi.

MiKandi juga menegaskan, pembuatan aplikasi tersebut bukan hanya coba-coba semata. Dinyatakan, MiKandi fokus untuk menawarkan pengalaman terbaik dalam dunia hiburan dewasa. "Jadi, penting bagi kami untuk tetap mendorong industri ini," begitu dinyatakan MiKandi.

Sumber: teknologi.vivanews.com/news/read/416824-aplikasi-porno-segera-muncul-di-google-glass

Banyak Perusahaan Masih Galau Adopsi Komputasi Awan

Banyak Perusahaan Masih Galau Adopsi Komputasi Awan

VIVAnews - Solusi komputasi awan (Cloud computing) menjadi alternatif pilihan di tengah tantangan dunia teknologi dan informasi yang semakin dinamis.

Tapi, masih banyak perusahaan yang belum bisa menentukan untuk menggunakan solusi public Cloud atau private Cloud

"Sekarang banyak CEO perusahaan yang masih bingung untuk memilih solusi dari Cloud computing, apakah private atau public Cloud," kata Mulia Dewi Karnadi, Country Head Infrastructure Services and Solutions Fujitsu Indonesia, di kantornya, Jakarta, 29 Mei 2013.

Misalnya, dia menjelaskan, untuk memilih penggunaan private Cloud, perusahaan juga harus melihat dari pertumbuhan penjualan perangkat mobile. Saat ini, pertumbuhan bisnis teknologi, informasi, dan komunikasi (TIK) yang paling tinggi adalah perangkat bergerak, seperti ponsel, tablet, dan semacamnya.

"Masih banyak perusahaan yang khawatir akan data rahasia perusahaannya yang bisa diakses melalui perangkat bergerak. Jadi, perusahaan harus benar-benar sudah memilih data-data apa saja yang bisa diakses," ujar Mulia Dewi.

Sebelum memberikan layanan Cloud computing, biasanya Fujitsu menjalankan studi terlebih dahulu untuk melihat kebutuhan yang diinginkan perusahaan. Ini bertujuan untuk menentukan perusahaan lebih tepat menggunakan private atau public Cloud.

"Saat ini, pengguna layanan Cloud computing Fujitsu sudah lebih dari 10 perusahaan. Terdiri dari perusahaan Finance Service Industries (FSI), telekomunikasi, publik sektor, dan lainnya," kata Mulia Dewi.

Menurut Pungky Sulistyo, Product Manager Server and System Management Infrastructure Service Solution Fujitsu Indonesia, saat ini perusahaan-perusahaan di Indonesia lebih banyak menggunakan solusi private Cloud.

"Tahun ini, kami menargetkan penyerapan private Cloud Fujitsu naik 50 persen dari tahun sebelumnya. Itu berkaca dari berkembangnya penggunaan Cloud di perusahaan-perusahaan di Indonesia," ujar Pungky.

Penggunaan Cloud computing di Tanah Air memang akan menjadi tren di Indonesia. Fujitsu Indonesia sendiri pun mengaku fokus pada tiga lini produk, termasuk big data, virtualisasi, Cloud computing. (ren)

Sumber: teknologi.vivanews.com/news/read/416807-banyak-perusahaan-masih-galau-adopsi-komputasi-awan

Dosen Yogya Ciptakan Alat Pengait Bedah Perut

Dosen Yogya Ciptakan Alat Pengait Bedah Perut

VIVAnews - Dosen Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Sagiran, berhasil menciptakan teknik baru untuk mengisi rongga udara di dalam perut semasa proses operasi.

Alat yang diberi nama Muyo Hook ini akan segera diproduksi dan dipasarkan di Tanah Air.

Sagiran menjelaskan, alat ini memudahkan para dokter yang akan melakukan operasi perut, baik untuk penyakit usus buntu atau lainnya.

Bentuk alat yang terinspirasi dari posisi duduk dalam waktu shalat ini bisa membantu dokter mengisi udara di dalam perut tanpa melakukan penjepitan atau melukai bagian perut lainnya.

"Cukup dimasukkan melalui pusar pasien, kemudian dikaitkan pada fascia (bagian paling keras di dalam kulit). Setelah berhasil mengait fascia, kulit perut bisa diangkat untuk selanjutnya ditusukkan jarum Veress dan dipompa dengan udara (CO2)," jelas Sangiran, melalui keterangan tertulis, Rabu 29 Mei 2013.

Sebelum ada alat ini, lanjut dia, dalam proses operasi perut biasanya dokter akan melakukan pembedahan pada dinding perut. Namun, dengan alat ini pembedahan itu tidak perlu dilakukan lagi. Karena cukup memasukkan alat ini melalui pusar dan mengisinya dengan udara.

"Setelah ada udara di dalam rongga perut, dokter akan lebih mudah mencari usus atau bagian dalam perut lainnya yang akan di operasi. Sehingga tidak ada luka atau jahitan di sisi perut lainnya akibat pembedahan," jelasnya.

Muyo Hook juga memiliki kelebihan dibandingkan alat lain. Muyo Hook bisa dengan mudah diaplikasikan tanpa memperlebar irisan, karena tidak perlu bantuan alat lain. Selain itu, desain alat ini juga secara otomatis mengamankan dari bahaya penusukan organ dalam.

"Begitu fascia terkait kemudian diangkat, maka arah kait berubah ke luar abdomen. Hal ini akan menghindari tertusuknya organ dalam oleh alat," terang Dr Sangiran.

Sumber: teknologi.vivanews.com/news/read/416800-dosen-yogya-ciptakan-alat-pengait-bedah-perut

Cahaya Tertua Bantu Ungkap Kelahiran Alam Semesta

Cahaya Tertua Bantu Ungkap Kelahiran Alam Semesta

VIVAnews - Teka-teki bagaimana alam semesta ini awalnya dimulai makin terkuak. Astronom telah membuat peta alam semesta yang berbasis cahaya tertua. Peta itu semakin membantu astronom untuk menjawab pertanyaan dasar tentang kosmik, termasuk menjawab bagaimana kosmik dimulai.

Dilansir Huffingtonpost, Rabu 29 Mei 2013, sepanjang pekan ini, peneliti berkumpul di University of California, Davis, untuk mendalami secara teliti data dari pesawat ruang angkasa European Planck.

Pesawat pengamat itu mengukur apa yang disebut latar belakang gelombang kecil kosmik (CMB), yakni sebaran cahaya di seluruh langit alam semesta yang terjadi beberapa saat setelah peristiwa Big Bang.

"Kami memiliki peta terbaik yang telah ada dari CMB dan itu menunjukkan kepada kami seperti apa alam semesta seperti 370 ribu tahun setelah Bing Bang," ujar Charles Lawrence, ilmuwan di Jet Propulsion Laboratory NASA, California, yang memimpin ilmuwan AS proyek Planck.

CMB pertama kali ditemukan pada 1964. Sejak itu serangkaian percobaan dilakukan dan berujung pada pesawat Planck. Pesawat itu memiliki pengukuran detail, dan memberikan garis langsung kosmologis untuk menguji teori awal alam semesta.

Planck diluncurkan tahun 2009, dan data terakhir mewakili produk pesawat yang mengorbit selama 15,5 bulan.

"Jarang dalam sejarah ilmu pengetahuan, transformasi dari ketidaktahuan yang sebenarnya sampai wawasan yang benar-benar mendalam hanya dalam beberapa dekade," kata Andreas Albrecht, Lepala Departemen Fisika, University of California, Davis.


CMB memberi dukungan kuat untuk teori kenaikan kosmik. Teori ini mengatakan alam semesta menggelembung selama periode pertumbuhan eksponensial dalam fraksi pertama, sesaat setelah Big Bang.

Variasi suhu cahaya CMB diperkirakan sesuai dengan kepadatan reaksi kecil di alam semesta yang disebabkan fluktuasi kuantum saat alam semesta pertama kali terbentuk.

Reaksi itu, selanjutnya, memunculkan struktur bintang, galaksi, kluster galaksi yang kita lihat saat ini. Temuan terakhir sangat disyukuri peneliti. Terlebih Sebelumnya, data Planck mengalami beberapa kali anomali.

"Sulit untuk mengetahui apa yang membuat anomali ini," kata Lloyd Knox, fisikawan University of California, Davis. Knox merupakan pemimpin ilmuwan yang menyimpulkan parameter kosmologi dari data Planck.

"Ini menunjukkan fakta dari latar belakang gelombang mikro langit benar-benar telah menguat oleh Planck, tapi bagaimana untuk memahami gelombang itu tidak jelas. Jadi ada beberapa kegembiraan dan beberapa orang berusaha memperoleh sesuatu setelah ini sebagai petunjuk," katanya. (umi)

Sumber: teknologi.vivanews.com/news/read/416797-cahaya-tertua-bantu-ungkap-kelahiran-alam-semesta

Ini Cara Penguin Sambut Musim Panas

Ini Cara Penguin Sambut Musim Panas

VIVAnews - Daratan Eropa mulai dilanda musim panas. Datangnya waktu itu sesuai dengan prediksi dari tingkah laku penguin di Kebun Binatang Londong ZSL di Inggris.

Kemampuan penguin mendeteksi datangnya musim panas itu berdasarkan pengamatan dari para penjaga yang memperhatikan 50 koloni penguin di kebun binatang.

Setiap menjelang datangnya musim panas, koloni penguin itu akan menaikkan berat badannya, dan bulu-bulu mereka akan rontok selama musim panas, dilansir laman Phys Org, Rabu, 29 Mei 2013.

Menurut Kepala Kebun Binatang Londong ZSL, Adrian Walls, biasanya manusia bersiap-siap menurunkan berat badannya dengan berjemur di pantai saat musim panas. Tapi, berbeda dengan penguin, dia akan menggemukkan badannya.

"Dari pemantauan para penjaga, ketika bulu penguin mulai rontok dan berat badannya naik. Itu adalah tanda-tanda, musim panas segera tiba," kata Walls.

Selama musim panas bulu penguin akan terus rontok, bahkan sampai terlihat botak di beberapa bagian tubuhnya. Keadaan itu membuat penguin tampak sangat menyedihkan.

"Pengunjung tidak perlu mengkhawatirkan keadaan itu, karena memang normal. Jika musim panas usai, bulu-bulunya akan tumbuh kembali," ungkap Walls.

Ketika musim panas penguin akan menghabiskan waktunya di tanah. Bulu-bulu yang rontok itu menunjukkan kalau penguin beradaptasi dengan suhu udara yang memanas.

"Pengunjung Kebun Binatang Londong ZSL akan melihat bentuk baru dari koleksi penguin-penguin kami. Para pengunjung pasti akan terkejut kala melihat penampilan baru penguin-penguin itu," ujar Walls.

Sumber: teknologi.vivanews.com/news/read/416688-ini-cara-penguin-sambut-musim-panas

Kandungan Mineral di Bulan Berasal dari Asteroid

Kandungan Mineral di Bulan Berasal dari Asteroid

VIVAnews - Bulan tidak memiliki atmosfer untuk menangkal serangan meteor. Pemantauan sejak tahun 2005 oleh NASA, Badan Antariksa Nasional AS, menunjukkan sudah ada 300 serangan meteor yang menghantam bulan. Akibatnya, permukaan bulan dipenuhi kawah-kawah hasil ledakan meteor.

Penelitian yang dilakukan oleh tim peneliti dari Purdue University di Amerika Serikat, menemukan hampir 25 persen kawah-kawah yang ada di permukaan bulan menyimpan potongan-potongan besar batuan mineral "alien," yaitu batuan yang berasal dari asteroid-asteroid luar angkasa.

Melosh dan rekan-rekannya menggunakan model komputer untuk menyimulasikan terbentuknya kawah dari serangan asteroid, seperti yang dilansir Space 28 Mei 2013.

Hasilnya, seperempat dari serangan batuan ruang angkasa itu memiliki kecepatan 26.800 mil per jam, atau setara 43.130 km per jam. Dengan kecepatan seperti itu dapat dipastikan asteroid akan terpecah menjadi bagian-bagian kecil.

"Kami menemukan batuan mineral berjenis spinel dan olivine di kawah Copernicus yang memiliki diameter 93 kilometer," kata Jay Melosh, pemimpin penelitian dari Purdue University.

Dugaan Baru

Melosh menjelaskan, mineral spinel dan olivine umumnya memang merupakan kandungan dari asteroid. Lalu, penelitian ini menyimpulkan bahwa mineral-mineral yang ada di bulan benar-benar datang dari asteroid.

"Penelitian sebelumnya mengatakan bahwa mineral yang ada di kawah Copernicus berasal dari lapisan dalam bulan. Namun, kami sangat yakin batuan mineral itu berasal dari asteroid," ungkap Melosh.

Temuan terbaru ini juga memunculkan dugaan-dugaan baru yang menarik. Erik Asphausg, peneliti dari Arizona State University mengatakan, mungkin saja batuan mineral itu berasal dari Bumi.

"Milyaran tahun lalu, Bumi pernah diserang oleh asteroid besar yang memuntahkan isi Bumi sampai ke luar angkasa. Bukan tak mungkin, bagian-bagian Bumi yang mengandung mineral itu terhempas dan mendarat di bulan," kata Asphausg. (ren)

Sumber: teknologi.vivanews.com/news/read/416487-kandungan-mineral-di-bulan-berasal-dari-asteroid

Di Indonesia, LINE Tembus 23 Juta Unduh

Di Indonesia, LINE Tembus 23 Juta Unduh

VIVAnews - Maraknya pengguna ponsel pintar di Indonesia telah membuat tren baru di kalangan masyarakat. Fitur Instant Messenger (IM) yang ada di ponsel pintar pun mulai "mewabahi" para pengguna di Tanah Air.

LINE, platform mobile messanging asal Jepang, telah mencatat tonggak baru di Indonesia. Per Mei 2013, LINE telah diunduh 23 juta kali. Hasil itu menempatkan LINE di posisi teratas Google Play pada kategori aplikasi gratis (Free).

Menurut Simeon Cho, General Manager LINE, pencapaian itu termasuk LINE messenger, LINE Games, LINE Play, LINE Band, dan beberapa aplikasi LINE lainnya.

"Pertumbuhan pengguna di Indonesia LINE sangat cepat. Kami melihat Indonesia sebagai pasar yang sangat bagus, sehingga diperlukan inovasi-inovasi baru untuk menambah kesetiaan pelanggan," kata Simon kepada VIVAnews saat ditemui di Jakarta, 28 Mei 2013.

Prestasi LINE di dunia juga sangat menjanjikan, sampai saat ini sudah ada 160 juta pengguna yang tersebar di seluruh dunia dan menembus peringkat satu di 43 negara.

"Untuk mendapatkan 100 juta pengguna, kami hanya membutuhkan waktu 19 bulan. Ini menakjubkan. Dibandingkan Twitter membutuhkan waktu selama 49 bulan dan Facebook 54 bulan," ungkap Simon.

Keperkasaan LINE di dunia mobile messanging didukung dengan sudah memiliki 8.000 stiker. Itu yang membuat LINE menjadi sangat digemari oleh penggunanya di Indonesia.

Sementara itu, Jinny Kim, Manager LINE mengatakan akan membuat Stiker (emoticon ekslusif LINE) yang berasal dari karakter lokal Indonesia.

"Ini untuk menambah ketertarikan masyarakat Indonesia dalam menggunakan LINE. Sebentar lagi, Stiker Agnes Monica bisa diunduh para pengguna LINE," kata Jinny. (adi)

Sumber: teknologi.vivanews.com/news/read/416451-di-indonesia--line-tembus-23-juta-unduh

BlackBerry Q10 Ini Dibanderol Nyaris Rp300 Juta

BlackBerry Q10 Ini Dibanderol Nyaris Rp300 Juta

VIVAnews - Tipe BlackBerry termahal yang dikenal luas selama ini adalah BlackBerry Porsche Design P'9981. Ketika muncul tahun lalu, perangkat mewah ini dibanderol dengan harga Rp18 juta. Ini bukan BlackBerry modifikasi, harga itu resmi dari BlackBerry.

Tapi, beda halnya dengan BlackBerry Q10 yang satu ini. Kalau Q10 polos tanpa embel-embel dari pabrik dijual seharga Rp7,8 juta, ponsel mewah yang ini dibanderol dengan harga melambung, Rp296 juta, atau 20.000 poundsterling.

Pasalnya, BlackBerry Q10 ini telah dibaluti lapisan emas putih dengan ornamen berlian asli, demikian dilansir GSM Arena, 28 Mei 2013.

Ialah Alexander Amosu, desainer tersohor untuk pernak-pernik ekslusif mewah, yang merancang perangkat buatan Kanada ini hingga seharga nyaris Rp300 juta.

BlackBerry Q10 rancangan Amosu dilapisi emas putih 18 karat, bertahta 700 batu berlian VVSI di bagian sisi-sisinya, yang diperkirakan berjumlah total 4,7 karat.

Tak hanya satu jenis, Amosu pun menawarkan alternatif Q10 dengan pola yang berbeda, meliputi emas kuning 18 karat, emas kemerahan 18 karat, perak, dan platinum, semua disesuaikan dengan karakter berlian yang berwarna-warni.

BlackBerry Q10 eksklusif ini akan dijual dengan kuantitas yang terbatas, namun sang perancang enggan memaparkan berapa total unit yang dikapalkan.


Selain merancang desain mewah, Amosu juga menawarkan pada pelanggan yang ingin mengukir nama atau logo perusahaan dalam bentuk emas padat 18 karat, bisa ditaruh di bagian belakang dan ditutupi dengan kulit buaya.

Sumber: teknologi.vivanews.com/news/read/416440-blackberry-q10-ini-dibanderol-nyaris-rp300-juta

Kejadian Langka, Tiga Planet Mejeng Bersama

Kejadian Langka, Tiga Planet Mejeng Bersama

VIVAnews - Planet Merkurius, Venus, dan Jupiter akan tampak saling berdekatan di langit Bumi, mulai Minggu malam, 26 Mei 2013 waktu Amerika Serikat atau di Indonesia pada Senin pagi. Kejadian langka itu terjadi pada saat matahari mulai terbenam, hingga 5 Juni mendatang.

Tiga planet itu bersinar secara bersamaan dan membentuk formasi segitiga di langit sebelah barat. Pertemuan tiga planet dikenal dengan konjungsi, atau peristiwa yang terjadi saat jarak sudut suatu benda dengan benda lainnya hanya nol derajat.

Menurut Tony Phillips, astronom Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA), konjungsi tiga planet itu adalah peristiwa langka.

"Terakhir kali, konjungsi tiga planet itu terjadi pada bulan Mei 2011, dan akan terjadi lagi pada Oktober 2015," kata Phillips, dilansir Space, 28 Mei 2013.

Cahaya paling terang berasal dari Venus, lalu Jupiter, kemudian Merkurius. Untuk melihatnya dengan jelas, harus menggunakan bantuan teropong.

Waktu terbaik untuk melihat konjungsi dari tiga planet ini adalah sekitar 30 sampai satu jam setelah matahari terbenam. Jika cuaca sangat cerah, ketiga planet itu akan tampak rendah di ufuk barat.

Jarak yang dekat antara ketiga planet ini diperkirakan terjadi dalam waktu seminggu. Namun, setiap hari bentuk dari ketiga planet akan berubah, karena masing-masing akan semakin menjauh.

"Pada Senin 27 Mei, Venus dan Jupiter akan mencapai jarak terdekat. Hanya terpisah dalam jarak 1 derajat. Pasangan planet itu akan terlihat sangat spektakuler," ungkap Phillips.

Robert Schuch Online berhasil menangkap gambarnya, kemarin, 26 Mei 2013.

Sumber: teknologi.vivanews.com/news/read/416394-video--kejadian-langka--tiga-planet-mejeng-bersama

Proyek Pita Lebar ke Papua Dimulai, 2014 Indonesia Tersambung

Proyek Pita Lebar ke Papua Dimulai, 2014 Indonesia Tersambung

VIVAnews - Menteri Komunikasi dan Informatika Tifatul Sembiring meresmikan groundbreaking pembangunan jaringan fiber optic broadband atau pita lebar Palapa Ring Sulawesi-Maluku-Papua di kantor PT Telkom Ternate. Proyek ini menuntaskan impian "Indonesia Tersambung" yang dicanangkan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono tahun 2009 lalu.

Acara juga dihadiri Gubernur Maluku Utara Thayb Armayn dan muspida Maluku Utara, Dirut PT Telkom Arief Yahya, Staf Kemenkominfo dan perwakilan bupati dan wali kota se-Maluku Utara.

"Kita adalah anak cucu Majapahit yang tengah mewujudkan mimpi Gajah Mada yang pernah mengucap sumpah Palapa untuk menyatukan Nusantara ini," kata Tifatul dalam pidato peresmian.

Menurut mantan Presiden Partai Keadilan Sejahtera itu, pembangunan Palapa Ring Sulawesi-Maluku-Papua ini akan menjadi tonggak sejarah bagi kemajuan bangsa. "Ini bagaikan sinar mentari yang akan menerangi kawasan Indonesia timur karena masyarakat akan memperoleh fasilitas akses internet dengan kecepatan tinggi."

Palapa Ring ini aadalah pembangunan jaringan serat optik dan telah menyambungkan pulau-pulau besar lainnya di Indonesia yaitu Sumatera, Jawa, Kalimantan dan Sulawesi. Jaringan ini dikenal juga dengan istilah Pita Lebar. Mulai hari ini akan disambungkan ke Maluku dan Papua yang diharapkan selesai dalam 18 bulan ke depan.

Untuk tahap SMPCS (Sulawesi Papua Cable System) ini akan memakan biaya lebih kurang Rp2 triliun yang sepenuhnya dikerjakan PT Telkom Indonesia. "Ini adalah bagian dari implementasi Masterplan Percepatan Pembangunan Ekonomi Indonesia) termasuk konektivitas Koridor 6," kata Tifatul.

Proyek prestisius ini telah dicanangkan Presiden SBY di Forum Indonesia Summit November 2009 dalam istilah "Indonesia Tersambung" baik secara infrastruktur jalan, jembatan, transportasi serta komunikasi dan informasi.

Tifatul mengbingatkan proyek ini akan membuka akses internet dengan kecepatan hingga 10 megabita per detik dan jika dimanfaatkan secara positif akan meningkatkan daya saing Indonesia di percaturan dunia global. Menkominfo juga mengimbau semua pihak, akademisi, pengusaha, pemerintah dan komunitas IT ikut mensukseskan pembangunan bidang IT khususnya di Maluku Utara ini.

Tifatul menjelaskan, jaringan broadband ini akan berdampak luas pada sektor ekonomi, pariwisata, pendidikan, kesehatan, politik, sosial dan lain-lain. "Sekali lagi pembangunan Proyek Palapa Ring ini akan memperkecil kesenjangan antara kawasan Indonesia Bagian Barat dengan Indonesia Bagian Timur," kata Tifatul. (sj)

Sumber: teknologi.vivanews.com/news/read/416381-proyek-pita-lebar-ke-papua-dimulai--2014-indonesia-tersambung

Modernisasi, XL Tambah Kecepatan Dua Kali Lipat

Modernisasi, XL Tambah Kecepatan Dua Kali Lipat

http://us.images.detik.com/content/2013/05/29/328/smshasan5460.jpg
Ilustrasi (hasan/detikfoto)

Surabaya - Untuk menambah kapasitas dan kualitas layanan voice, SMS dan data, XL Axiata melakukan modernisasi jaringan. Di wilayah Jawa Timur, 300 BTS baru bakal dibangun.

"Kami juga mendapat support dari Huawei sebagai penyedia perangkat jaringan. Ini bermaksud untuk menambah kecepatan dan kapasitas data dua kali lipat," kata Titus Dondi, Vice President XL East Region kepada wartawan, Rabu (29/5/2013).

Biasanya, lanjut Titus, rata-rata kecepatan akses data di jaringan 2G hanya berkisar 100 Kbps. Sekarang dengan modernisasi jaringan, kecepatan akses data bisa lebih cepat dua hingga tiga kalii lipat, menjadi 200 atau bahkan 300 Kbps.

Titus mencontohkan, perangkat 2G kebanyakan masih berbasis GPRS. Nah, modernisasi ini nantinya bisa mengubah setting jaringan meningkat ke EDGE.

Agus Simorangkir, Vice President Project Management Officer XL menambahkan, proses modernisasi ini telah berjalan 90% di wilayah Jatim. Pihaknya kini sedang menggarap modernisasi di wilayah Bali dan Nusa Tenggara.

"Sudah 90% di Jatim, sekarang daerah Bali yang kami kerjakan. Target kami, Oktober semua proses modernisasi bisa diselesaikan," pungkas Agus.

(nrm/ash)

Biar Telat, Intel Tetap Semangat Garap Pasar Mobile

Biar Telat, Intel Tetap Semangat Garap Pasar Mobile

http://us.images.detik.com/content/2013/05/29/317/intellexington.jpg
Intel Lexington (yud/detikINET)

Jakarta - Pertumbuhan signifikan bisnis smartphone dan tablet tiap tahun dipandang sangat menggiurkan oleh banyak produsen teknologi.

Tidak terkecuali Intel, produsen chip nomor wahid di dunia ini perlahan tapi pasti mulai serius memasuki segmen yang masuk dalam kategori red ocean ini.

Meski bisa dibilang terlambat, Intel justru terpacu menghadirkan prosesor yang kinerjanya mampu mengimbangi prosesor mobile yang telah lebih dulu ada.

Diawali oleh Intel Atom Z2420, prosesor yang mengusung sandi Lexington ini siap mengincar segmen mobile di kelas mid-end. Di Indonesia sendiri, Lexington hadir melalui smartphone Acer Liquid C1.

Menariknya, berbeda dengan kebanyakan produsen yang kerap mengandalkan teknologi dual core pada smartphone mid-end yang ditawarkannya, Intel percaya diri dengan hanya mengusung teknologi core tunggal dengan fitur Hyper Threading (HT) di dalamnya.

"Meski hanya mengandalkan core tunggal, Lexington mampu menempel bahkan melampaui prosesor dual core mobile yang ada di pasaran. Selain itu, dengan hanya penggunaan sebuah core, daya yang dibutuhkannya pun sangat rendah," tutur Harry K. Nugraha, Director of Strategic Business Development Intel Indonesia.

"Dengan begitu pengguna dapat menggunakan perangkat miliknya jauh lebih lama tanpa khawatir kehabisan daya," imbuhnya pada event Intel Mobility Day 2013 di The Cook Shop, Jakarta, Rabu (29/5/2013).





Di segmen high-end, Intel menyiapkan Atom Z2580. Dengan memadukan teknologi dual core dan fitur HT, prosesor bersandi Clover Trail+ ini pun diklaim mampu mengimbangi kinerja prosesor mobile high-end lainnya yang kebanyakan telah mengusung teknologi quad core.

"Dibuktikan oleh smartphone Motorola RAZR i yang dibekali Intel Atom Z2580 'Clover Trail+', dibandingkan dengan Motorola RAZR M yang juga memiliki platform serupa namun mengandalkan prosesor quad core dari pesaing, RAZR i menunjukkan kinerja yang bahkan lebih baik dalam sebuah pengujian yang dilakukan pada kedua smartphone tersebut," tambah Harry.

"Tidak hanya itu, penyematan Clover Trail+ pada RAZR i bahkan sanggup memberikan ketahanan baterai hingga 1,4 jam lebih lama dibanding RAZR M. Terbukti bila prosesor mobile Intel kini lebih hemat daya," lanjutnya.

Dalam event Intel Mobilty Day 2013, Intel turut memamerkan sejumlah perangkat yang telah mengusung prosesor mobile garapannya di dalamnya yang kesemuanya telah dipasarkan di Indonesia.

Mulai dari HP Envy X2, Dell Latitude 10, Lenovo ThinkPad Tablet 2. Namun seluruhnya baru hadir dalam versi Windows 8, sedangkan versi Android masih belum jelas ketersediaannya.




(ash/ash)

Karya Menakjubkan dari Tangan Fotografer 14 Tahun

Karya Menakjubkan dari Tangan Fotografer 14 Tahun

http://us.images.detik.com/content/2013/05/29/1277/zevdalemss.jpg
Akun Flickr Zev (screenshot)

Jakarta - Zev boleh jadi baru berusia 14 tahun, namun kemampuannya mengolah foto patut diacungi jempol. Dibantu oleh kakaknya, remaja yang memiliki nickname Fiddle Oak ini menghasilkan foto-foto yang mencengangkan mata.

Zev, yang mendapat bantuan kakaknya, Nellie yang berusia 18 tahun sukses menciptakan foto-foto self portrait bergaya fairy tale berikut. Dilansir dari ThisisColossal, Rabu (29/5/2013), Zev sudah mulai memotret sejak umur 6 tahun dengan kamera yang ia namakan Betsy.

"Saya benar-benar tidak menyangka bahwa saya akan menjadi fotografer profesional atau benar-benar memakai kamera," tukas remaja asal Natick, Massachusetts ini.

Adapun Nellie dalam hal ini membantu Zev dengan konsep dan settingannya, namun yang melakukan pemotretan dan pengeditan adalah Zev sendiri. Berikut beberapa foto menakjubkan yang ia hasilkan. Selain bergaya ala dongeng, sebagian karyanya juga diolah menjadi berkesan miniatur.











Untuk melihat lebih banyak lagi karyanya, kunjungi akun Flickr atau blognya.

(sha/ash)

Indonesia Bisa Jadi Pasar e-Commerce Terbesar di Asia

Indonesia Bisa Jadi Pasar e-Commerce Terbesar di Asia

http://us.images.detik.com/content/2013/05/29/319/ecomerce4.jpg
Ilustrasi (ist)

Jakarta - Sempat dirumorkan bakal hengkang dari Indonesia, Rakuten pada akhirnya memilih untuk bertahan. Potensi besar bisnis e-commerce di negeri ini yang belum tergarap sepenuhnya menjadi alasan bagi raksasa internet asal Jepang itu untuk berkomitmen melakukan investasi jangka panjang.

"Bisnis e-commerce di Indonesia bisa tumbuh lebih besar lagi karena sekarang masih seperti bayi. Dan sejauh ini, selama Rakuten dua tahun beroperasi di Indonesia, pertumbuhannya masih sesuai harapan kami," kata Yasunobu Hashimoto, Director PT Rakuten-MNC kepada detikINET di MNC Tower, Jakarta, Rabu (29/5/2013).

Potensi bisnis e-commerce di Indonesia memang tak dipungkiri bisa tumbuh berlipat ganda di tahun-tahun mendatang karena Indonesia sebagai negara berkembang masih mengalami pertumbuhan dalam jumlah pengguna internet, khususnya dari pasar mobile.

Jika menilik data dari Kementerian Komunikasi dan Informatika, pasar e-commerce di Indonesia pada tahun 2013 ini diperkirakan mencapai Rp 130 triliun, tumbuh hampir dua kali lipat dibandingkan tahun lalu yang mencapai Rp 69 triliun.

Frost & Sullivan dalam riset Indonesia Telecom Outlook Indonesia–Go Online 2012, pendapatan transaksi e-commerce di Indonesia disebutkan mencapai USD 120 juta pada 2010 dan akan meningkat jadi USD 650 juta pada 2015.

Data ini menunjukkan nilai transaksi e-commerce mengalami pertumbuhan berkat pesatnya tren digital di Indonesia. Meskipun sejatinya menurut Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), jumlah pengguna internet di Indonesia pada 2012 baru 63 juta dan diprediksi menjadi 82 juta di akhir 2013.

Sementara riset Veritrans dan Daily Social pada Agustus 2012 memperkiraan pangsa pasar e-commerce berdasarkan laporan publik dan pelanggan adalah USD 0,6 miliar hingga USD 1,2 miliar. Dan pengeluaran e-commerce rata-rata per tahun adalah USD 256 dan baru 6,5% dari pengguna internet yang bertransaksi online.

"Rakuten percaya Indonesia memiliki potensi untuk menjadi pasar e-commerce terbesar di Asia," kata Ryota Inaba, Presiden Direktur & CEO PT Rakuten-MNC yang juga ditemui di sela perayaan ulang tahun kedua Rakuten Belanja Online (RBO) di Indonesia.

RBO diakui adalah salah satu bisnis Rakuten yang berkembang paling cepat di dunia. RBO mencatat penjualan bruto merchant lebih dari 115% dibandingkan tahun sebelumnya dan paid order lebih dari 257%.

Peningkatan kampanye mobile RBO yang agresif di tahun 2012 juga menghasilkan peningkatan kunjungan melalui perangkat mobile lebih dari 180% dan pesanan dari perangkat mobile lebih dari 438%.

Itu sebabnya, Rakuten di kuartal pertama 2013 lalu berhasil membukukan pendapatan dan profit yang meningkat lebih dari 20% dibandingkan periode di tahun sebelumnya.

"Jika kamu melihat bodinya si Popeye yang makin besar (julukan yang diberikan teman-temannya untuk Ryo Inaba, bos Rakuten yang memang punya tubuh atletis seperti binaragawan), sebesar itu pula Rakuten ikut tumbuh di Indonesia," kelakar Yas, panggilan akrab Yasunobu.

(rou/eno)