Laman

Sunday, June 30, 2013

Cross A7S, Ponsel Kamera Rasa 'Lokal'

Berita dan Informasi Teknologi Terbaru berbagi informasi tentang "Cross A7S, Ponsel Kamera Rasa 'Lokal'". Informasi tersebut dikumpulkan dari sumber yang disebutkan di bawah artikel. Info tentang "Cross A7S, Ponsel Kamera Rasa 'Lokal'" layak Anda baca baik sebagai infomasi maupun penambah pengetahuan Anda.

Cross A7S, Ponsel Kamera Rasa 'Lokal'

http://us.images.detik.com/content/2013/06/29/317/fotomodel460.jpg
(ki-ka) Cross A22 dan A7S

Jakarta - Cross Mobile Phone coba mengadu peruntungan di pasar ponsel yang menonjolkan fitur kamera. Adalah seri Cross A7S yang menjadi andalan vendor ponsel merek lokal tersebut.

Cross menyebut A7S punya kamera tajam dan berfitur komplet. Ponsel ini juga penyempurnaan dari tipe sebelumnya, A7. Segmentasi yang dibidik salah satunya adalah penyuka fotografi.

Desain A7S ergonomis, dimana pada bagian bodi belakang tampil glossy dan membulat, diikuti keempat sudutnya sehingga diklaim stylish. Adapun dari sisi ukuran berdimensi 132 x 68x 10.8 mm.

Sedangkan untuk display di-support layar 4.5 inch LCD capacitive multitouch 5 point dengan teknologi IPS (In Plane Switching) 960x540 piksel.

Jadi ketika dipandang dari sudut yang tidak biasa, bahkan dari sudut pandang ekstrem 178 derajat, gambar diklaim tetap terlihat dan tidak banyak berbeda dengan sudut pandang normal.

Teknologi ini juga menjamin tidak akan ada perubahan warna dalam rasio kontras saat Anda memindahkan gambar di layar atau mengubah sudut pandang. Selain itu, IPS merupakan panel yang keras dan tahan benturan.

Kamera 8 MP di A7S dilengkapi dengan fitur Scene Mode seperti Mode Sport (gambar orang berlari). Mode ini dirancang untuk membekukan gerakan.

Pada mode ini, kamera akan memperkecil shutter speed sekecil mungkin sehingga ketika membidik obyek bergerak, foto yang dihasilkan akan tetap tajam.

Flash akan dimatikan dan hanya bekerja saat cahaya cukup. Misalnya memotret orang yang menggiring bola atau mobil yang sedang melaju.

Kemudian, Mode Night. Mode ini didesain bekerja dalam kondisi cahaya minim, baik saat malam maupun kita berada dalam ruangan yang remang. Kamera yang dimiliki A7S akan menaikkan ISO supaya dalam kondisi remang pun sensor masih mampu menangkap cahaya dengan baik.

Fitur lainnya adalah Mode Beach/Snow, Sunset, Party, Portrait, Lanscape, Nigh portrait, Theatre, Steady Photo, Fireworks, dan Candle light.

Pengguna juga bisa menikmati beragam Capture Mode, seperti Smile Shot, Auto Scene Detect, Face Beauty, Best Shot, EV Bracket shot, 4 shot, 8 shot, 16 shot.

Selain memotret, pengguna bisa merekam gambar bergerak dengan fasilitas video HD 720p yang dilengkapi dengan berbagai fitur lainnya, seperti video quality, EIS, focus mode, anti flicker, time lapse, effect dll.

Untuk mendukung kinerja yang ada, A7S di-support dengan prosesor dual core 1 GHz, Chipset MTK 6577 dan sokongan 4 GB ROM. Sedangkan untuk performa grafisnya didukung GPU Power VR SGx 531.

Selain A7S, yang juga saat ini menjadi produk jagoan Cross seri A22 yang hadir dengan konsep phablet, karena memiliki bentang layar 5 inch. Dengan layar lebih lapang tentunya memberi kenyamanan bagi para pengguna ketika melakukan browsing, chatting, cek email, bermain game dll.

Cross A22 tampil dengan bentang layar berteknologi WVGA resolusi 480x800 pixel, multitouch 5 point. Dalam artian 5 point pada layar adalah mampu mengenali 5 sentuhan secara bersamaan atau sering disebut dengan multitouch.


(ash/ash)

Semoga informasi tentang "Cross A7S, Ponsel Kamera Rasa 'Lokal'" di atas bermanfaat bagi Anda.

No comments:

Post a Comment