Berita dan Informasi Teknologi Terbaru berbagi informasi tentang "Kursi Ini Memeluk Apabila Dapat Ucapan Ultah di FB". Informasi tersebut dikumpulkan dari sumber yang disebutkan di bawah artikel. Info tentang "Kursi Ini Memeluk Apabila Dapat Ucapan Ultah di FB" layak Anda baca baik sebagai infomasi maupun penambah pengetahuan Anda.
Kursi Ini Memeluk Apabila Dapat Ucapan Ultah di FB
Setiap tahunnya, pengguna Facebook selalu dibanjiri ucapan selamat ulang tahun yang berasal dari teman, rekan, dan kerabat Facebook mereka. Ucapan tersebut memang terasa sangat menyenangkan, tetapi birthday wish yang nyata tentunya akan lebih menyenangkan daripada sekadar ucapan virtual.
Dikembangkan oleh Outback Steakhouse dan agen iklan Brasil Lew'Lara-TBWA, maka terciptalah 'Outback B-Day Chair' untuk membawa salam online ke dunia nyata.
B-Day Chair adalah kursi yang dapat terhubung dengan akun Facebook dan memberikan pelukan untuk setiap ucapan ulang tahun yang terdeteksi di laman Home akun Facebook pemiliknya.
Outback B-Day Chair dilengkapi lengan mekanik yang untuk memberikan pelukan kepada seseorang yang duduk di atasnya. Sebuah perangkat tablet yang terpasang di kursi ini sengaja diatur agar bisa mendeteksi permintaan pelukan yang harus diberikan kepada orang yang duduk di atasnya.
Sebuah tayangan video memperlihatkan bagaimana B-Day Chair bekerja untuk memberikan pelukan. Kursi unik itu diklaim sangat mujarab bagi orang yang sedang berulang tahun namun tidak merasa puas dengan sekadar ucapan yang dikirim melalui akun Facebook.
Selain dengan ucapan ulang tahun, kursi ini juga bisa memberikan pelukan ketika teman dari orang yang mendudukinya memberikan permintaan pelukan.
Foto ekspresi ketika orang yang duduk diberikan pelukan pun secara otomatis diposting ke akun Facebook miliknya.
Outback Steakhouse berencana memiliki setidaknya satu kursi di setiap outlet mereka yang berada di Brasil pada akhir tahun ini.
Klik di sini untuk melihat tayangan video demo dari kursi unik besutan Outback tersebut. [mor]
Semoga informasi tentang "Kursi Ini Memeluk Apabila Dapat Ucapan Ultah di FB" di atas bermanfaat bagi Anda.
No comments:
Post a Comment