Laman

Monday, July 1, 2013

Toyota Gelar Kembali Program Jelang Mudik Lebaran

Berita dan Informasi Teknologi Terbaru berbagi informasi tentang "Toyota Gelar Kembali Program Jelang Mudik Lebaran". Informasi tersebut dikumpulkan dari sumber yang disebutkan di bawah artikel. Info tentang "Toyota Gelar Kembali Program Jelang Mudik Lebaran" layak Anda baca baik sebagai infomasi maupun penambah pengetahuan Anda.

Toyota Gelar Kembali Program Jelang Mudik Lebaran

Headline
(istimewa)
Oleh: advertorial

INILAH.COM, Jakarta - Toyota Indonesia kembali menghadirkan paket servis berkala jelang mudik Lebaran. Program bertajuk 'Servis Duluan, Mudik Tanpa Gangguan' ini berlangsung dari tanggal 1 hingga 20 Juli 2013 di seluruh jaringan bengkel resmi di Tanah Air.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, paket servis berkala jelang mudik Lebaran ini dilaksanakan dalam rangka menyambut mudik libur Lebaran. Program tersebut bertujuan untuk memberikan pelayanan purna jual terbaik kepada semua pelanggan Toyota.

Melalui program ini, para pelanggan diharapkan dapat mempersiapkan kendaraannya dalam kondisi prima, sehingga perjalanan mudik ke kampung halaman pun dapat berjalan dengan aman dan lancar.

General Manager Corporate Planning and Public Relation PT Toyota Astra Motor Widyawati Soedigdo mengatakan, program ini bagian dari edukasi yang dilakukan pada pelanggan dalam melakukan perawatan terhadap kendaraannya.

"Menghadapi kondisi dan situasi perjalanan yang lebih menantang saat mudik Lebaran, disarankan pelanggan melakukan servis ke bengkel resmi, jauh hari sebelum perjalanan," imbau Widyawati, dalam keterangan resminya kepada INILAH.COM, Senin (1/7).

Beberapa paket promo yang disiapkan Toyota, yaitu diskon 15% untuk biaya jasa servis (khusus booking) untuk kendaraan dengan kilometer di bawah 100 ribu Km, sedangkan untuk kendaraan 100 ribu kilometer atau lebih, potongan harganya lebih besar 25% (khusus booking).

Juga ada potongan 5% untuk suku cadang yang menyangkut keselamatan, seperti Brake Pad, Brake Shoe, Wiper Blade, Wiper & Wiper Motor, V-belt, dan Disc Clutch, serta beberapa produk chemical seperti Toyota Genuine Battery (TGB), Toyota Genuine Gear Oil (TGGO), Manual Transmission Fluid (MTF), Automatic Transmission Fluid (ATF), serta Windshield Wiper Fluid (WWF).

Khusus pembelian oli Toyota Motor Oil (TMO), konsumen bisa langsung menikmati diskon 30% untuk varian TMO full synthetic dan 10% untuk varian TMO synthetic.

Menurut Widyawati, Toyota tidak berhenti menemani para pelanggannya pada saat program paket service berkala ini berakhir. Pada saat perjalanan mudik nanti, Toyota pun akan menemani dengan hadirnya posko mudik dan bengkel siaga.

"Di tahun ini, Toyota berharap semakin banyak pelanggan datang ke bengkel resmi untuk servis menjelang mudik Lebaran," lanjut Widyawati.

Pada tahun lalu, selama program serupa bergulir, tercatat 195.390 unit kendaraan datang ke bengkel resmi Toyota, naik 16,53% dari 2011 yang hanya 167.677 unit.. [ikh]

Semoga informasi tentang "Toyota Gelar Kembali Program Jelang Mudik Lebaran" di atas bermanfaat bagi Anda.

No comments:

Post a Comment